Vaksin Covid-19 Berbayar Mulai Dijual Hari Ini, Harganya Rp 321.660 Plus Biaya Pelayanan
BUMN farmasi melalui PT Kimia Farma Tbk meluncurkan program vaksinasi gotong royong individu.
Editor: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Guna mempercepat terciptanya kekebalan kelompok atau herd immunity BUMN farmasi melalui PT Kimia Farma Tbk meluncurkan program vaksinasi gotong royong individu.
Peluncuran program tersebut sudah dilakukan sejak Jumat (9/10/2021) dan Sabtu (10/7/2021).
Nantinya warga yang ingin membeli vaksin bisa mengunjungi apotek Kimia Farma terdekat atau secara daring.
Tahap awal program ini baru menyentuh 6 kota dengan 8 klinik.
Secara perlahan nantinya PT Kimia Farma Tbk akan memperluas jangkauan, termasuk ke pusat-pusat perbelanjaan di kota-kota besar.
Setelah itu, Kimia Farma juga akan membuka klinik vaksinasi individu gotong royong di beberapa lokasi dengan kuota yang telah ditentukan sebelumnya.
Pelaksanaan vaksin gotong royong individu dilakukan oleh cucu usaha PT Kimia Farma Tbk yaitu PT Kimia Farma Diagnostika (KFD).
KFD mengelola 422 klinik dan 73 laboratorium di seluruh wilayah Indonesia serta memiliki tenaga kesehatan seperti dokter dan perawat.
Baca juga: Nusron Wahid: Sebaiknya Tidak Ributkan Vaksin Gotong Royong Berbayar
Plt Direktur Utama KFD Agus Chandra menyatakan, lokasi awal vaksin gotong royong individu dilakukan di dua tempat yaitu Klinik KFD Pulo Gadung Jakarta Timur dan KFD Senen Jakarta Pusat sekaligus untuk melihat kesiapan di lapangan.
Calon peserta vaksinasi nantinya akan mengikuti prosedur yang segera dipublikasikan dengan biaya sesuai yang ditetapkan pemerintah.
Selain Jakarta di dua klinik di Pulo Gadung dan Senen, mulai hari Senin depan, 6 klinik lainnya, yaitu KF Blok M (Jakarta), KF Supratman (Bandung), KF Citarum (Semarang), KF Sukoharjo (Solo), KF Sedati (Surabaya), dan KF Batubulan (Bali) siap memberi pelayanan.
"Total kapasitas vaksinasi gotong royong individu dari 8 klinik ini sebanyak 1.700 peserta per hari," ujarnya.
Adapun, 8 klinik VGR Individu tahap perdana yang akan memberi pelayanan adalah sebagai berikut:
1. Jakarta KF Senen, kapasitas 200 orang per hari
2. Jakarta KF Pulogadung, kapasitas 200 orang per hari
3. Jakarta KF Blok M, kapasitas 100-200 orang per hari
4. Bandung KF Supratman (Drive Thru), kapasitas 200 orang per hari
5. Semarang KF Citarum, kapasitas 100 orang per hari
6. Solo KF Sukoharjo, kapasitas 500 orang per hari
7. Surabaya KF Sedati, kapasitas 200 orang per hari
8. Bali KF Batubulan, kapasitas 100 orang per hari