Soal Wacana Perpanjangan PPKM Darurat, Politikus NasDem: Kondisi Rakyat Di Bawah Bakal Makin Sulit
Politikus NasDem menilai perpanjangan PPKM Darurat akan semakain mempersulit rakyat bawah
Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi NasDem Nurhadi menilai wacana perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat hingga enam pekan harus diperhitungkan matang.
Ia paham PPKM Darurat diterapkan pemerintah guna mengatasi lonjakan kasus Covid-19.
Namun, perpanjangan PPKM Darurat tersebut akan berdampak terhadap perekonomian masyarakat.
"Jika PPKM Darurat diperpanjang maka kondisi rakyat di bawah akan semakin sulit. Tetapi saya memahami kepentingan PPKM ini diperpanjang. Karena itu pemerintah harus memperhitungkan segala sesuatunya dengan baik," ujar Nurhadi, kepada wartawan, Rabu (14/7/2021).
Nurhadi mengatakan dampak dari perpanjangan PPKM Darurat ini harus diantisipasi.
Mulai dari bagaimana memikirkan para pedagang kaki lima beserta solusi kebijakannya hingga efektivitas dari kebijakan ini.
Sebab, dia melihat selama ini masih saja ada celah-celah yang dilakukan masyarakat untuk tidak taat dalam pemberlakuan PPKM Darurat.
Baca juga: Pemerintah Larang Salat Idul Adha Berjemaah di Daerah PPKM Darurat, Termasuk Zona Merah dan Oranye
Karenanya dia meminta pemerintah harus benar-benar tegas dan terukur.
"Penurunan kasus harus ditarget dan pelayanan terhadap pasien harus memadai. Jika benar-benar harus diperpanjang, maka harus pula dipastikan skenario perlindungan masyarakatnya, proses pelayanan harus efektif sehingga menekan angka kematian," kata dia.
Selain itu, Nurhadi menekankan baiknya sebelum ada kebijakan untuk memperpanjang PPKM Darurat, dilihat dulu perkembangannya seperti mengevaluasi sejauh mana praktiknya.
Baca juga: Said Abdullah: Optimalkan PPKM Darurat Jawa Bali
"Sudah efektifkah menekan mobilitas masyarakat? Sudah bisakah mengurangi kasus positif Covid-19? Bagaimana dampak yang ditimbulkan dengan adanya PPKM khususnya di bidang ekonomi? Apakah bantuan sosial bisa didistribusikan kepada masyarakat terdampak?" ungkap Nurhadi.
"Jangan sampai dengan adanya PPKM, masyarakat malah tidak bisa makan. Setidaknya hal-hal demikian perlu dipertimbangkan lebih serius terlebih dahulu meski niatan utama adalah untuk keselamatan jiwa manusia," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.