UPDATE Corona Indonesia 25 Agustus 2021: Tambah 18.671 Positif, 33.703 Sembuh, 1.041 Meninggal
Berikut update kasus Corona atau Covid-19 di Indonesia yang tercatat pada Rabu (25/8/2021).
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Pravitri Retno W
Ia memaparkan, berdasarkan jurnal Internasional yang dikeluarkan oleh Australia, vaksin Covid-19 dengan efikasi 95 persen dalam mencapai herd imunity membutuhkan minimal 63 persen populasi menjadi sasaran vaksin dosis lengkap.
Kemudian vaksin dengan efikasi 90 persen, minimal populasi yang harus divaksin adalah 66 persen.
Jika efikasi vaksin 80 persen, minimal 75 persen populasi harus tervaksin.
Baca juga: Vaksin Covid-19 Sputnik-V Dapat Izin Penggunaan Darurat dari BPOM
Kalau efikasi vaksin 70 persen, maka 86 persen populasi harus tervaksin
"Sampai kalau 50 persen efikasi, itu tidak pernah terbentuk herd immunity," terang dr Slamet.
dr Slamet menyebut, jika saat ini kebutuhan vaksin di Indonesia lebih banyak menggunakan vaksin Sinovac yang memiliki efikasi 70 persen.
Maka setidaknya 86 persen populasi harus ikut vaksinasi.
Baca juga: Ciri dan Gejala Badai Sitokin, Bisa Akibatkan Kerusakan Organ pada Penderita Covid-19
"Sementara kita vaksin Sinovac dalah 70 persen (efikasi), berarti 86 persen jumlah penduduk harus dilakukan vaksinasi," jelasnya.
Selain menngusulkan revisi terkait jumlah sasaran vaksinasi di Indoensia, IDI juga meminta pemerintah menyiapkan planning lain jika sampai 208 juta masyarakat telah divaksin namun herd immunity belum juga tercapai.
"Perlu ada planning kedua apabila sampai 208 juta ini tidak terjadi herd immunity berarti kan diperluas. Artinya ketersediaan vaksin juga harus diperbanyak," katanya lagi.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Rina Ayu Panca Rini)
Baca berita lainnya terkait Virus Corona.