Kekebalan Kelompok Digenjot di Wilayah Penyangga Wisata Danau Toba
Pihaknya aktif berpartisipasi mendukung pencapaian kekebalan kelompok atau herd immunity di wilayah yang menjadi penyangga kawasan wisata Danau Toba.
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI)/ Indonesia Eximbank turut aktif berpartisipasi mendukung pencapaian kekebalan kelompok atau herd immunity di wilayah yang menjadi penyangga kawasan wisata Danau Toba.
"Kami mendukung Pemerintah Kabupaten Toba mencapai target herd immunity dan melengkapi pusat kesehatan masyarakat yang tersebar di 19 kecamatan dengan tabung oksigen, sehingga pelayanan terhadap masyarakat akan semakin optimal," kata Direktur Pelaksana IV LPEI Henry Sihotang, Selasa (21/9/2021).
Baca juga: Sandiaga: Vaksinasi Awal Kebangkitan Ekonomi Papua
Dalam rangkaian pelaksanaan vaksinasi Covid-19 sebanyak 50 ribu dosis di Kabupaten Toba yang berlangsung sejak 16-21 September 2021, LPEI menyampaikan bantuan ke Pemkab Toba berupa 38 tabung oksigen, 10 ribu masker kain dan 400 pasang sarung tangan medis.
Pada acara penyerahan bantuan, Pemkab Toba mengapresiasi dukungan yang diberikan LPEI.
"Semua pihak harus bekerja sama untuk mengatasinya. Terima kasih kepada Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia atas pemberian CSR kepada Kabupaten Toba dan akan kami pergunakan sebaik-baiknya untuk melawan Covid-19 ini," tutur Bupati Toba Poltak Sitorus.