Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Uji Coba PPKM Level 1 di Kota Blitar, Aktivitas Masyarakat Mendekati Normal

Pemerintah melakukan uji coba penerapan PPKM level satu atau new normal di Kota Blitar Jawa Tengah.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Uji Coba PPKM Level 1 di Kota Blitar, Aktivitas Masyarakat Mendekati Normal
Tangkap Layar Youtube Kemenko Kemaritiman dan Investasi RI
Luhut Binsar Pandjaitan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA -  Pemerintah memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Jawa-Bali selama dua pekan ke depan atau dari 5-18 Oktober 2021.

Dalam perpanjangan PPKM ini, Pemerintah melakukan uji coba penerapan PPKM level satu atau new normal di Kota Blitar Jawa Tengah.

"Pemerintah akan melakukan uji coba pemberlakuan PPKM level 1 atau new normal di Kota Blitar," kata Menteri Koordinator bidang Maritim dan Investasi (Marinves) Luhut Binsar Pandjaitan, Senin (4/10/2021).

Baca juga: PPKM Jawa-Bali Diperpanjang, 107 Kabupaten-Kota Terapkan Level 3

Ujicoba PPKM level 1 dilakukan karena kota Blitar telah memenuhi syarat atau indikator yang telah ditetapkan lembaga kesehatan dunia atau WHO.

Selain itu cakupan vaksinasi di Kota Blitar juga telah mencapai target.

"Cakupan vaksinasi dosis 1 sebesar 70 persen dan dosis 1 lansia (lanjut usia) sebesar 60 persen," katanya.

Berita Rekomendasi

Dengan penerapan tersebut, kata Luhut, maka aktivitas masyarakat di kota Blitar akan mendekati aktivitas kehidupan masyrakat yang normal.

Pemerintah akan melakukan pemantauan ujicoba PPKM level 1 tersebut.

"Kami sudah membentuk taskforce juga yang terdiri pakar-pakar dari ahli dalam bidangnya untuk nanti tinggal berapa waktu di Blitar untuk memonitor," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas