Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dinas Kesehatan DKI: 97,3 Persen Warga Jakarta Sudah Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua

Dinkes DKI Dwi Oktavia mengatakan, 97,3 persen warga Ibu Kota sudah disuntik vaksin Covid-19 dosis kedua.

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Dinas Kesehatan DKI: 97,3 Persen Warga Jakarta Sudah Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua
TRIBUNNEWS/Jeprima
Vaksinator menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada sopir JakLingko yang diselenggarakan oleh PMI DKI Jakarta bekerja sama dengan Koperasi Wahana Kalpika (KWK) di kawasan Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (14/9/2021). Sebanyak 800 sopir JakLingko KWKKetua Koperasi Wahana Kalpika H. Ramli vaksinasi COVID-19 sebagai upaya peningkatan pelayanan transportasi umum bagi masyarakat guna mencegah penyebaran COVID-19 baik pada pramudi maupun penumpang. Selain menggelar vaksinasi Covid-19 kegiatan tersebut juga mengadakan donor darah dan pemberian kacamata bagi Sopir JakLingko. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia mengatakan, 97,3 persen warga Ibu Kota sudah disuntik vaksin Covid-19 Dosis kedua.

"Total (vaksinasi) Dosis dua kini mencapai 8.699.800 orang atau 97, 3 persen," kata Dwi dalam keterangannya, Minggu (14/11/2021).

Dari jumlah itu, sebanyak 70 persen merupakan warga ber-KTP DKI Jakarta.

Sementara untuk vaksinasi dosis pertama, sebanyak 11.006.754 warga DKI Jakarta telah divaksinasi dengan persentase 123,1 persen.

"Proporsinya 67 persen merupakan warga ber-KTP DKI dan 33 persen warga KTP non DKI," kata Dwi.

Menurutnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyarankan, untuk melakukan vaksinasi, warga dapat langsung ke tempat vaksinasi.

Baca juga: Anti-Vaksin Rekomendasikan Mandi Boraks untuk Detoks Tubuh, Ini Bahayanya

Namun, untuk mempercepat proses vaksinasi, warga disarankan mendaftar online melalui aplikasi JAKI atau situs corona.jakarta.go.id/vaksinasi.

Berita Rekomendasi

Dengan mendaftar secara daring atau online, warga dapat memilih waktu dan tempat vaksinasi sendiri, sekaligus bisa melakukan pre-screening tes online. 

Sebelumnya, DKI Jakarta menetapkan target vaksinasi Covid-19 minimum menyasar 7,5 juta warga, yang kemudian ditingkatkan menjadi 8,8 juta.

Terbaru, Pemprov DKI Jakarta menambah lagi target itu menjadi 11 juta.

Sebab, sedikitnya 40 persen warga yang sudah divaksinasi Covid-19 di Ibukota bukan merupakan warga ber-KTP DKI Jakarta, yang berarti masih cukup banyak warga ber-KTP DKI Jakarta yang masih menanti giliran vaksinasi Covid-19.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "97,3 Persen Warga DKI Jakarta Telah Divaksinasi Covid-19 Dosis Kedua"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas