Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Harian Corona Indonesia 9 Februari 2022: Peringkat ke-6 Dunia, Tambah 46.843 Kasus

Berikut peringkat penambahan kasus Covid-19 dunia pada Rabu (9/1/2022).

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Kasus Harian Corona Indonesia 9 Februari 2022: Peringkat ke-6 Dunia, Tambah 46.843 Kasus
Freepik
Update Covid-19 Global 9 Februari 2022 

- Thailand: 13.182

- Latvia: 11.853

Baca juga: Berisiko Tertular Covid-19: Anak di Bawah 2 Tahun Tak Dianjurkan Memakai Masker

Update Covid-19 Indonesia 9 Februari 2022

Berikut update kasus Corona atau Covid-19 di Indonesia yang tercatat pada Rabu (9/2/2022).

Hari ini terdapat penambahan kasus virus corona sebanyak 46.843 kasus.

Sebelumnya, Selasa (8/2/2022), kasus positif Covid-19 bertambah 37.492 kasus.

Hal ini berarti terjadi penambahan lebih dari sepuluh ribu kasus dibanding Senin kemarin.

Berita Rekomendasi

Bertambahnya 46.843 kasus hari ini menjadikan total kasus Covid-19 di Indonesia sebanyak 4.626.936 kasus.

Hal tersebut berdasarkan data yang diterima Tribunnews.com pada Rabu sore pukul 18.00 WIB.

Baca juga: Molnupiravir dan Paxlovid Jadi Obat Antivirus Terbaru untuk Pasien Covid-19

Kabar baiknya, sebanyak 14.016 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh.

Jumlah pasien sembuh diketahui bertambah menjadi 4.216.328 pasien.

Sementara itu, pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 bertambah sebanyak 65 pasien.

Sehingga, total pasien yang meninggal dunia karena Covid-19 menjadi 144.784 pasien.

Penambahan kasus tersebut tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)

Baca berita lainnya terkait Virus Corona.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas