Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kemenkes Ungkap Banyak Tenaga Kesehatan Terpapar Covid-19 Bukan Saat Bertugas di Rumah Sakit

Prof. Abdul Kadir menyatakan, kebanyakan tenaga kesehatan yang terkonfirmasi positif Covid-19 tidak terpapar di rumah sakit.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Kemenkes Ungkap Banyak Tenaga Kesehatan Terpapar Covid-19 Bukan Saat Bertugas di Rumah Sakit
Tribunnews.com/Lusius Genik
ILUSTRASI Tenaga kesehatan (Nakes) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Dirjen Pelayanan Kesehatan, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI Prof. Abdul Kadir menyatakan, kebanyakan tenaga kesehatan yang terkonfirmasi positif Covid-19 tidak terpapar di Rumah Sakit

Melainkan saat berinteraksi di luar, seperti ke mal maupun pasar. 

"Banyak nakes yang kita dapatkan positif itu tidak terinfeksi di dalam rumah sakit tapi terinfeksinya di luar. Pada saat mereka berinteraksi dengan keluarga, saat mereka masuk ke mall, pada saat masuk ke pasar dan sebagainya, jadi rerata bukan di rumah sakit," kata dia dalam konferensi pers virtual, Kamis (10/2/2022).

Berdasarkan kondisi ini, Kemenkes bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk menyediakan tempat isolasi mandiri atau terpusat, serta penginapan khusus nakes demi mencegah penularan ke keluarga. 

"Sehingga mereka setelah melakukan tugas di rumah sakit, mereka tidak perlu kembali ke rumah, tapi cukup ke tempat tersebut mereka beristirahat di situ, sehingga tidak membawa virus ke rumahnya dan tidak terinfeksi bakteri pada saat di kendaraan umum," jelas Abdul Kadir.

Baca juga: Kasus Covid-19 Naik, Nakes Kembali Dibayangi Ancaman Burnout Syndrome

Meski tak merinci jumlah nakes yang terpapar Covid-19 ia mengatakan, nakes yang terinfeksi rata-rata bergejala ringan dan biasanya tanpa gejala. Kecuali jika ada komorbid. 

Berita Rekomendasi

Lebih jauh disebutnya, jika belum ada nakes yang meninggal pada periode lonjakan kasus Omicron ini.

Baca juga: Buntut Dugaan Kasus Suntik Vaksin Kosong di Medan, Nakes Ancam Laporkan Pihak yang Viralkan Video

"Karena kita tahu betul kategori nakes ini mereka sudah mendapatkan vaksinasi booster sampai 3 kali. Jadi memang mereka itu siap tempur karena imunitas mereka sudah terjaga," jelas Abdul Kadir. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas