Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Angka Penularan Covid-19 di Jakarta Meningkat, Tercatat Ada 28 Pasien Dirawat di RS Wisma Atlet

Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) mengkonfirmasi penambahan pasien Covid-19 hari ini.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Angka Penularan Covid-19 di Jakarta Meningkat, Tercatat Ada 28 Pasien Dirawat di RS Wisma Atlet
Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti
Suasana RSDC Wisma Atlet Kemayoran pada Kamis (5/5/2022). Pasien yang dirawat saat ini berjumlah 28 orang. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) mengkonfirmasi penambahan pasien Covid-19 hari ini.

Total ada 28 pasien Covid-19 yang dirawat di Wisma Atlet Kemayoran Jakarta pada Minggu (12/6/2022).

Seluruh pasien terkonfirmasi Covid-19 menempati Tower 6 Wisma Atlet.

"Jumlah pasien bertambah 15 dari hari sebelumnya. Sehingga totalnya saat ini menjadi 28 pasien rawat inap di RSDC," kata pegawai harian lepas (PHL) Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I Septiono Prayogo saat ditemui di RSDC Wisma Atlet, Minggu (12/6/2022).

Yoga menambahkan, pasien yang terpapar Covid-19 terdiri dari 11 pria dan 17 perempuan.

Penambahan 28 pasien itu menjadi 164.308 pasien terdaftar di RSDC Wisma Atlet sejak dibuka 23 Maret 2020.

Berita Rekomendasi

Selain itu, Wisma Atlet telah merawat 343 pasien tanpa gejala (OTG) atau bertambah 34 dibanding kemarin. Rinciannya, pasien itu terdiri dari 193 pria dan 150 perempuan.

Baca juga: Sebaran Kasus Covid-19 Indonesia, Sabtu 11 Juni 2022: Jakarta Terbanyak dengan 314 Kasus

"Sehingga, total pasien OTG yang dirawat sejak 14 Maret 2022 sebanyak 7.416 orang," kata Yoga.

Dalam kesempatan oni, Yoga juga memberikan informasi terkait keterisian Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Covid-19 di Pulau Galang, Batam, Kepulauan Riau. Hingga hari ini, RSKI Pulau Galang sudah tidak merawat pasien Covid-19.

Sebanyak 12 pasien covid-19 tersisa sudah dipulangkan pada Sabtu (14/5/2022) kemarin.

"Sehingga total 21.822 pasien yang dirawat di RSKI Pulau Galang sejak beroperasi 12 April 2020," kata Yoga.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Beijing Kembali Naik, Shanghai Mulai Pengujian Massal

Sebelumnya, sebanyak 342 pasien menjalani karantina di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran. Adapun 13 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang menjalani perawatan di Wisma Atlet Kemayoran.

Jumlah pasien yang menjalani karantina tersebut tidak bertambah maupun berkurang dari data yang dicatatkan pada hari sebelumnya, yakni Jumat (10/6/2022).

Baca juga: Kasus Covid-19 Naik 3 Minggu Terakhir, Penyebabnya Mobilitas Makin Meningkat hingga Capaian Booster

"Dari sebelumnya 13 pasien, (hari ini) tetap 13 pasien," ujar Koordinator Humas RSDC-19 Kolonel dr Mintoro Sumego, dalam keterangannya, Sabtu (11/6/2022).

Belasan pasien yang terdiri dari tujuh laki-laki dan enam perempuan itu ditempatkan di ruang rawat inap Tower 6 Wisma Atlet Kemayoran.

Dengan demikian, kata Mintoro, masih terdapat 7.881 tempat tidur kosong dari total 7.894 ranjang di Wisma Atlet Kemayoran yang khusus digunakan untuk pasien terkait Covid-19.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas