Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Hasil Playoff MPL ID Season 12: BTR Alpha Menang 0-3, RRQ Tersingkir & Ciptakan Sejarah Buruk

RRQ baru saja tersingkir dari Playoff MPL ID Season 12. Ini didapatkan akibat kalah 0-3 atas Bigetron Alpha.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Update Hasil Playoff MPL ID Season 12: BTR Alpha Menang 0-3, RRQ Tersingkir & Ciptakan Sejarah Buruk
Instagram @teamrrq
RRQ baru saja tersingkir dari Playoff MPL ID Season 12. Ini didapatkan akibat kalah 0-3 atas Bigetron Alpha. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak update hasil Playoff MPL ID Season 12 setelah berakhirnya pertandingan RRQ vs Bigetron Alpha, pada Jumat (13/10/2023) siang WIB.

RRQ secara mengejutkan tidak bisa berbuat apa-apa di depan Bigetron Alpha.

Hal itu terlihat sejak game pertama, Fanny yang dibawakan Super Kenn sukses mengobrak-abrik permainan Naomi dkk.

Baca juga: Daftar Tim Mobile Legends yang Sudah Lolos M5 World Championship, Ada RRQ Cabang Brasil

Bigetron Alpha selaku wakil Timnas Mobile Legends Indonesia gagal menjuarai turnamen IESF 2023 yang berlangsung di Rumania, Minggu (3/9) malam WIB.
Bigetron Alpha selaku wakil Timnas Mobile Legends Indonesia gagal menjuarai turnamen IESF 2023 yang berlangsung di Rumania, Minggu (3/9) malam WIB. (Instagram @bigetronesports)

Total waktu 19 menit 4 detik, RRQ harus mengakui kemenangan Bigetron Alpha di game pertama.

Kemudian pada game kedua dan ketiga, RRQ gagal mengusung misi bangkit.

Padahal RRQ sudah mengganti dua rosternya Lemon dan Dyrennn.

Mereka digantikan oleh Clayyy dan Banana.

Berita Rekomendasi

Masuknya Clayyy maupun Banana tidak memberikan impact besar terhadap permainan RRQ.

Buktinya RRQ menyerah di game kedua pada menit 19 detik 1.

Adapun kekalahan RRQ di game ketiga terjadi pada menit 14 detik 14.

Walhasil skor 0-3 menjadi kekalahan RRQ dihadapan Bigetron Alpha.

Susunan roster RRQ saat mengalahkan EVOS Legends dengan skor 2-1 di MPL ID Season 12 Week 2.
Susunan roster RRQ saat mengalahkan EVOS Legends dengan skor 2-1 di MPL ID Season 12 Week 2. (Instagram @teamrrq)

Ciptakan Sejarah Buruk

Dengan kekalahan ini, RRQ dipastikan harus tersingkir dari babak playoff MPL ID Season 12.

RRQ pun juga harus absen untuk pertama kalinya di ajang M-Series.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas