Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gandeng Pencipta Lagu Oke Gas Kampanye Prabowo-Gibran, RRQ Bakal Rilis Anthem Terbaru

Gandeng pencipta lagu Oke Gas kampanye Prabowo-Gibran yaitu Richard Jersey, tim eSports RRQ bakal rilis anthem terbaru.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Gandeng Pencipta Lagu Oke Gas Kampanye Prabowo-Gibran, RRQ Bakal Rilis Anthem Terbaru
Instagram @rrq_vren
Komposisi roster RRQ Hoshi untuk turnamen Mobile Legends berskala nasional MPL ID Season 13. Gandeng pencipta lagu Oke Gas kampanye Prabowo-Gibran yaitu Richard Jersey, tim eSports RRQ bakal rilis anthem terbaru. 

TRIBUNNEWS.COM - Tim eSports RRQ bakal memiliki lagu anthem terbaru.

Kepastian itu diumumkan langsung oleh pencipta lagu kampanye Prabowo-Gibran yang berjudul Oke Gas, Richard Jersey.

Melalui akun Tiktok pribadinya sendiri, Richard Jersey langsung menyepil anthem RRQ tersebut.

"Ditunggu ne (RRQ)," tulis Richard Jersey dalam unggahan Tiktok.

Berbeda dari yang lain, anthem RRQ itu memakai genre rap.

Dari unggahan Richard Jersey tersebut soal anthem RRQ memberikan banyak komentar.

Seperti halnya pecinta lagu anthem EVOS, Lucky Adnan dan mantan analis dan pelatih RRQ yaitu Fiel.

Berita Rekomendasi

"Hey teman," tulis Lucky Adnan dalam kolom komentar.

"Menyala Bang Richard!!! emot api Oke Gas!!" tulis RRQ Fiel.

Unggahan Richard Jersey itu saat ini telah disukai sebanyak 50ribu lebih akun Tiktok.

Lirik Anthem RRQ Terbaru

Aku beritahu, ini naga dalam lagu

Kalau cuma yang begitu, bisa coba satu-satu


Cara main kiri-kiri, bikin dorang jadi iri

Kaka model yang begini, ado bisa pilih-pilih.

Ini sakit di jantung, kalau bisa melengkung, takan bisa kau hitung

Cukup diam berpayung, terbang jauh melambung, coba-coba dong gabung

Mari sini ade bilang, diam tapi bukan patung

Ey kita RRQ!

Tambah lagi berapi-api

Argh masih RRQ

Ini Kingdom, punya mantap hmm

Tak perlu kau tanya, sapa ku? jelas beda kau dan aku!

Ku masih tetap berpacu!

Mahkota ku tak akan jatuh!

Ini Kingdom, punya mantap hmm

Baca juga: Bursa Transfer MPL ID Season 13: Tak Cuma Vyn, RRQ Hoshi Paksa Sang Legenda Turun Gunung

RRQ Tampil Inkonsisten di MPL ID S13

Penampilan sang Raja alias RRQ tampaknya jauh dari kata sempurna di turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia Season 13 atau MPL ID S13.

Bagaimana tidak, MPL ID S13 yang akan memasuki Week 5 atau pekan kelima, RRQ masih nangkring di urutan ke-7 atau masuk dalam zona merah.

Menang sebanyak tiga kali dan menelan kekalahan empat kali jadi bukti betapa buruknya RRQ di MPL ID S13.

Sebagai informasi, tiga tim terbawah dari sembilan kontestan dipastikan tak akan lolos ke babak play-off.

Memasuki Week 5, RRQ wajib bangkit jika ingin lolos ke babak play-off.

Mengacu jadwal, RRQ hanya akan memainkan satu laga pada Week 5.

Ialah melawan Dewa United pada hari kedua, Sabtu (20/4/2024) pukul 15.00 WIB.

Jadwal MPL ID S13 Week 5

Jumat, 19 April 2024:

  • 15.00 WIB - Geek Fam vs Rebellion
  • 18.00 WIB - EVOS Glory vs Onic

Sabtu, 20 April 2024:

  • 15.00 WIB - Dewa United vs RRQ Hoshi
  • 18.00 WIB - Alter Ego vs Aura Fire
  • 20.50 WIB - EVOS Glory vs Bigetron Alpha

Minggu, 21 April 2024:

  • 15.00 WIB - Alter Ego vs Rebellion
  • 18.00 WIB - Geek Fam vs Onic
  • 20.50 WIB - Dewa United vs Aura Fire

Klasemen MPL ID S13

Klasemen MPL ID S13 setelah Week 4 selesai pada Minggu (31/3/2024).
Klasemen MPL ID S13 setelah Week 4 selesai pada Minggu (31/3/2024). (Instagram MPL Indonesia)

(Tribunnews.com/Ali)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas