Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PM Suriah Membelot, Sebut Presiden Assad Rejim Pembunuh

Sebanyak 15 politisi dan diplomat dikabarkan akan menyusul mundur

Editor: Dahlan Dahi
zoom-in PM Suriah Membelot, Sebut Presiden Assad Rejim Pembunuh
Arab News
Perdana Menteri Suriah Riad Hijab membelot dan lari ke Jordania bersama keluarganya. 

TRIBUNNEWS.COM - Rejim Presiden Suriah Bashar Assad terus mendapat tekanan. Kali ini dari Perdana Menteri Suriah Riad Hijab.

Hijab telah membelot ke oposisi, kata Pemantau Hak Asasi Manusia Suriah di Beirut, Senin (6/8/2012), dan menyebut rejim Assad sebagai "rejim teroris dan pembunuh".

Sehari sebelumnya, Jenderal Muhammad Ahmed Faris, astronot pertama Suriah yang pernah menjalankan misi luar angkasa, membelot ke Turki, Minggu (5/8/2012).

Faris membelot dan lari bersama keluarganya ke negara tentangga Suriah, Jordania.

TRIBUNnews.com memberitakan, sebelumnya televisi pemerintah Suriah memberitakan, Hijab dipecat dari jabatannya, hanya dua bulan setelah ditunjuk.

"Riad Hijab sudah membelot dari rezim (Presiden Bashar al-Assad)," kata Rami Abdel Rahman, Direktur Pemantau Hak Asasi Manusia Suriah, kepada AFP.

Jika klaim itu benar, Hijab merupakan pejabat tertinggi Suriah yang meninggalkan rezim Assad selama gerakan pemberontakan yang telah berlangsung selama 17 bulan ini.

Berita Rekomendasi

Menurut kantor berita Reuters, yang mengutip seorang pejabat Jordania, Hijab dan keluarganya sudah membelot ke Jordania.

Sebelum menjadi perdana menteri, Hijab menjabat sebagai menteri pertanian. Dia juga dikenal sebagai seorang loyalis Partai Baath, pimpinan Bashar al-Assad. Dia menjadi PM sejak 23 Juni 2012.

Tidak ada penjelasan tentang alasan pemberhentian Hijab. Damaskus langsung menunjuk wakilnya, Omar Ghalawanji, untuk menggantikannya sementara.

Arab News memberitakan, 15 politisi dan diplomat Suriah sudah merencanakan akan menyusul mundur.(*)

Berita Terkait: Suriah Memanas

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas