Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang WNI Penumpang Pesawat MAS Adik Staf Kedutaan Indonesia di Meksiko

satu dari 7 WNI penumpang pesawat MAS yang hilang, merupakan adik dari diplomat Indonesia di Meksiko.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Seorang WNI Penumpang Pesawat MAS Adik Staf Kedutaan Indonesia di Meksiko
CNN/AFP

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri (Kemlu), Tatang Budi Utama Razak, memastikan bahwa satu dari 7 orang Warga Negara Indonesia (WNI) penumpang pesawat Maskapai Malaysia Airlines (MAS) yang hilang, Sabtu (8/3/2014), merupakan adik dari diplomat Indonesia di Meksiko.

"Iya betul, adik dari seorang staf kita di Meksiko," ujarnya kepada Tribunnews.com.

Namun ia mengaku tidak mengetahui namanya. "Nanti, saya harus lihat dulu," ujarnya.

Seperti diketahui Kemlu sebelumnya memastikan bahwa terdapat tujuh orang WNI di dalam pesawat MAS bernomor penerbangan MH 370 yang hilang kontak dengan Menara Kontrol Subang, pada pukul 2.40 pagi.

Terdapat 239 orang di dalam pesawat bernomor penerbangan MH 370, 227 diantaranya adalah penumpang, dan sisanya merupakan kru pesawat.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas