Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Amerika Serikat Kirim Kapal Perusak Cari Pesawat MAS yang Hilang

Amerika Serikat, mengirimkan satu kapal perang, USS Pinckney, untuk membantu mencari pesawat hilang.

zoom-in Amerika Serikat Kirim Kapal Perusak Cari Pesawat MAS yang Hilang
Wikipedia
USS Pinckney 

TRIBUNNEWS.COM, AMERIKA - Angkatan Laut (AL) Amerika Serikat, mengirimkan satu kapal perang, USS Pinckney, untuk membantu mencari pesawat Boeing 777-200 Malaysia Airlines (MAS) yang hilang sejak Sabtu (8/3/2014) dini hari.

Kapal kelas Arleigh Burke alias kapal perusak itu, berlayar dari Laut China Selatan menuju perairan Selatan Vietnam. Ada dugaan, pesawat bernomor penerbangan MH370 itu jatuh di kawasan tersebut.

USS Pinckney, membawa dua helikopter untuk membantu pencarian. Dalam waktu 24 jam, kapal itu akan mencapai wilayah pencarian.

AS dalam hal ini juga menyiapkan Patroli Orion dan pesawat pembantu dari basisnya di Okinawa Jepang. Patroli dan pesawat itu akan membawa radar komunikasi untuk membantu pencarian.

Data termutakhir menunjukkan kalau MH370 membawa 239 penumpang. Pesawat yang bertolak dari Kuala Lumpur pukul 00.41 itu hilang kontak pada pukul 02.40. Sejatinya, pesawat mendarat di Beijing pukul 06.30 waktu setempat.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas