Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Produser Film Animasi Jepang Raih Penghargaan Setingkat Oscar

Upacara penghargaan berlangsung di Hollywood di Los Angeles pada tanggal 8 November 2014

zoom-in Produser Film Animasi Jepang Raih Penghargaan Setingkat Oscar
TRIBUNNEWS.COM/RICHARD SUSILO
Produser Kenamaan Film Animasi Duinia dari Jepang Hayao Miyazaki 

Laporan Koresponden Tribunnews.com di Tokyo, Richard Susilo

TRIBUNNEWS.COM,TOKYO -  Academy of Motion Picture Arts and Sciences dari Amerika Serikat memberikan Penghargaan setingkat Oscar. Penghargaan diberikan kepada Produser film animasi terbaik Jepang Hayao Miyazaki (73) karena dianggap prestasinya luar biasa dalam pengembangan film animasi ke dunia (berbagai negara) khususnya lewat film-film karyanya.

Penghargaan Kehormatan hanya diberikan kepada tokoh industri seni dan film top dunia dan untuk Jepang pernah diberikan tahun 1990 kepada sutradara Akira Kurosawa. Kini Miyazaki orang kedua.  Upacara penghargaan berlangsung di Hollywood di Los Angeles pada tanggal 8 November 2014.

Menanggapi penghargaan tersebut  Hayao Miyazaki kepada pers berkomentar, "Apakah harus sangat pergi ke sampai ke Amerika Serikat. Rasanya saya tidak perlu sesuatu penghargaan, apalagi  kepada orang yang sudah pensiun seperti saya. Saya akan  benar-benar berpikir. Tapi saya merasa terhormat. dan ini merupakan benar-benar suatu kehormatan ,"ujarnya.

Miyazaki kelahiran Akebono-cho, Bunkyo-ku, Tokyo tanggal 5 Januari 1941. Lulusan Gakushuin University tahun 1963 dan langsung bergabung dengan Toei Animation setelah lulus.

Film-film animasi tersukses Miyazaki adalah Princess Mononoke (1999 - yang melambungkan namanya di dunia Barat) dan Spirited Away (2001 - film tersukses di Jepang dalam sejarah). Film-film karyanya banyak menggunakan tema hubungan manusia dengan alam dan teknologi, serta sulitnya menjaga etika perdamaian.

Protagonis dalam film-filmnya seringkali adalah perempuan atau wanita muda yang berpendirian kuat dan mandiri, musuhnya.

BERITA REKOMENDASI

Di lain pihak, umumnya adalah tokoh yang ambigu dari sisi moral serta mempunyai sifat-sifat yang baik pula. Beberapa tokoh yang memiliki pengaruh pada karya Miyazaki termasuk Ursula K. Le Guin, Lewis Carroll, Diana Wynne Jones dan Jean Giraud (Moebius). Karyanya kuat karakter dalam bidang penggambaran angin dan kecepatan (misalnya penggambaran pesawat terbang seperti sesungguhnya dengan gambaran kecepatan pesawat sangat baik, seolah melihat film pesawat sesungguhnya dalam animasi).

Karya lainnya adalah :

    Future Boy Conan, 1978
    The Castle of Cagliostro (Lupin III), 1979
    Sherlock Hound, 1982
    Nausicaä of the Valley of the Wind, 1984
    Laputa: Castle in the Sky, 1986
    My Neighbor Totoro, 1988
    Kiki's Delivery Service, 1989
    Porco Rosso, 1992
    On Your Mark, video klip pendek
    Princess Mononoke, 1997
    Spirited Away, 2001
    Howl's Moving Castle, 2004
    Ponyo on the Cliff by the Sea, 2008

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas