Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menlu Retno Terima Kedatangan 91 WNI Berhasil Dievakuasi dari Yaman

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyambut 91 WNI (90 dewasa dan 1 bayi), yang berhasil dievakuasi dari Yaman, di Bandara Halim Perdanakusuma.

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Y Gustaman
zoom-in Menlu Retno Terima Kedatangan 91 WNI Berhasil Dievakuasi dari Yaman
TRIBUN TIMUR/MUHAMMAD ABDIWAN
Sejumlah warga negara Indonesia yang dievakuasi dari Yaman tiba di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Selasa (7/4/2015). Evakuasi WNI tersebut dilakukan Pemerintah Indonesia akibat konflik bersenjata yang terjadi di Yaman. TRIBUN TIMUR/MUHAMMAD ABDIWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Edwin Firdaus

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -‎ Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyambut 91 WNI (90 dewasa dan 1 bayi), yang berhasil dievakuasi dari Yaman, di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (13/4/2015).

Pemulangan para WNI dari Yaman menuju tanah air menggunakan Pesawat Boeing 737-400 milik TNI Angkatan Udara. Pemulangan kali ini merupakan kelompok terbang WNI kedelapan sejak Indonesia intensif mengevakuasi WNI di Yaman.

Selaku koordinator evakuasi, Retno secara khusus menyampaikan apresiasi kepada Tim Kemenlu, TNI AU, Kepolisian, BIN dan relawan yang kembali dengan pesawat TNI AU.

"Komunikasi dan koordinasi yang baik antara semua pihak telah memungkinkan dilakukannya evakuasi secara cepat, aman, dan efisien," ujar Retno di Bandara Halim Perdanakusuma.

Menurut informasi keadaan keamanan di Yaman, khususnya kota Aden dan sekitarnya, masih sangat memprihatinkan. Kontak senjata antarapihak bertikai terus berlangsung dan jumlah korban sipil terus bertambah. Karena itu Tim Evakuasi WNI di Yaman harus terus menyesuaikan skenario, langkah dan proses evakuasi.

Pada hari ini tim evakuasi WNI di Aden dan Djibouti bekerja sama dengan ICRC sedang memproses evakuasi 112 WNI dari Aden ke Djibouti. Setelah hampir satu minggu WNI tertahan di penampungan kota Aden, karena keamanan tidak dapat dievakuasi. Para WNI tersebut saat ini telah berada di pelabuhan Aden menunggu kapal sewa dari Djibouti.

BERITA TERKAIT

Sejak akhir Desember 2014 sampai sekarang pemerintah berhasil mengevakuasi 1795 WNI keluar dari Yaman dan 1002 WNI di antaranya telah tiba kembali di Indonesia. Sebanyak 793 WNI sudah berada di lokasi aman di Salalah, Oman (583 WNI) dan Djibouti City, Djibouti (123 WNI) menunggu proses pemulangan ke Indonesia.

Menurut rencana di antara 580 WNI yang saat ini ada di Salalah Oman, sebanyak 370 WNI di antaranya akan tiba kembali di Indonesia, Selasa, 14 April 2015 di Bandara Soekarno-Hatta pukul 11.00 dengan pesawat sewa.

"Hingga kini juga masih terdapat sejumlah WNI yang beradadi berbagai penampungan atau safe house dan menunggu proses evakuasi selanjutnya dengan rincian di Al’ Mukalla 140 WNI dan Al’Hudaydah 87 WNI," kata Retno.

Indonesia kembali menyesalkan terus terjadinya korban sipil dalam konflik bersenjata di Yaman. Pemerintah Indonesia terus menyerukan semua pihak menahan diri dan memperhatikan keselamatan warga sipil, baik warga Yaman maupun asing.

"Indonesia meminta kepada semua pihak di Yaman agar memberlakukan jeda kemanusiaan (humanitarian pause) guna memberikan kesempatan bagi warga sipil termasuk WNI dievakuasi keluar dari Yaman dan masuknya bantuan kemanusiaan," sambung Retno.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas