Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mantan PM Jepang Ajak Pengusaha Jepang Berinvestasi di Indonesia

"Saatnya kini untuk melakukan investasi dan bisnis di Indonesia bagi para pengusaha Jepang yang ada di sini," paparnya lagi.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Mantan PM Jepang Ajak Pengusaha Jepang Berinvestasi di Indonesia
Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo
Mantan Perdana Menteri Jepang Yasuo Fukuda memberikan sambutan di hadapan 1200 orang pengusaha Jepang saat peringatan 70 tahun Abe Kogyo Co.Ltd, Selasa (28/4/2015) malam. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Mantan Perdana Menteri Jepang Yasuo Fukuda mengimbau pengusaha Jepang menanamkan investasi di Indonesia. Demikian disampaikan Fukuda di depan 1200 orang pengusaha Jepang dalam peringatan 70 tahun Abe Kogyo Co.Ltd, Selasa (28/4/2015) malam.

"Abe Kogyo telah berinvestasi di Indonesia sejak 1996 dan ini suatu keputusan yang baik. Kini semakin banyak perusahaan Jepang berinvestasi di Indonesia," papar Fukuda yang mendadak diminta memberikan sambutan setelah Presiden Abe Kogyo Co.Ltd berpidato.

Fukuda menambahkan saat ini kesempatan luar biasa untuk berbisnis di Indonesia sekaligus mencari untung. "Saatnya kini untuk melakukan investasi dan bisnis di Indonesia bagi para pengusaha Jepang yang ada di sini," paparnya lagi.

Duta Besar Indonesia untuk Jepang, Yusron Ihza Mahendra, turut memberikan sambutan setelah Fukuda.

"Saya mengucapkan selamat kepada Abe Kogyo, 70 tahun bukan waktu yang pendek bahkan saya belum lahir, perusahaan ini sudah berdiri," papar Yusron memulai.

Hubungan baik dan investasi Abe Kogyo, kata Yusron, harus berdasarkan hati ke hati sehingga tak melulu mencari untung saja di Indonesia. Diharapkan hubungan baik Abe Kogyo dapat menjembatani Indonesia dan Jepang.

Berita Rekomendasi

Abe Kogyo didirikan 28 Desember 1945 dengan modal kini 200 juta yen. Perusahaannya di Indonesia adalah PT A & K Door Indonesia yang berdiri 8 Mei 1996 dengan jumlah karyawan 58 orang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas