Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Brangelina Dikabarkan Akan Adopsi Bocah Asal Suriah

pasangan bintang Hollywood Angelina Jolie (38) dan Brad Pitt diberitakan akan mengadopsi anak yatim piatu asal Suriah.

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Brangelina Dikabarkan Akan Adopsi Bocah Asal Suriah
Radar Online/The Splash News
Angelina Jolie ketika melakukan kunjungan dan menemui sejumlah warga Suriah, sebagai duta khusus PBB untuk pengungsi. (Radar Online/The Splash News) 

TRIBUNNEWS.COM - Di tengah maraknya isu krisis pengungsi Suriah, pasangan bintang Hollywood Angelina Jolie (38) dan Brad Pitt diberitakan akan mengadopsi anak yatim piatu asal Suriah.

Kabar itu datang setelah Angelina dikatakan bertemu tiga kakak beradik asal Suriah yang ditinggalkan ayahnya karena diculik tentara dan ibunya yang tewas terkena imbas serangan bom.

Dikutip dari Daily Mail, aktris yang juga menjadi duta khusus PBB untuk pengungsi itu kemudian tergerak untuk mengadopsi ketiganya.

Namun, seusai kunjungannya ke Suriah, keinginan Angelina itu lalu dijawab "tidak" oleh Brad, ketika wanita itu menceritakan niatnya kepada sang suami setiba di AS.

"Menambah dari jumlah enam anak menjadi sembilan anak (menurutnya) terlalu banyak dan Brad khawatir hal itu akan berdampak pada anak-anaknya," kata seorang sumber pada RadarOnline.

Pendapat itu kemudian diiyakan oleh Angelina, tetapi tetap tidak mengurungkan niatnya untuk mengadopsi anak Suriah tersebut. Setidaknya ia ingin satu dari tiga anak itu menjadi anaknya.

Seorang yang mengaku kerabat pasangan tersebut mengatakan pada The Express bahwa kemungkinan pengadopsian itu akan dilakukan pada akhir musim panas 2015.

Berita Rekomendasi

Menikah pada 2014 lalu, pasangan yang akrab dengan sebutan 'Brangelina' itu sudah sempat mengadopsi tiga anak, yaitu Maddox dari Kamboja, Pax dari Vietnam, dan Zahara dari Etiopia. Mereka juga sudah dikaruniai tiga anak kandung, yaitu Shiloh, Knox, dan Vivienne. (Hindustan Times/Daily Mail)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas