Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Otoritas Filipina Bantah Penemuan Puing Diduga MH370

seorang pria yang mengaku telah melihat sejumlah puing yang diduga milik MH370

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Otoritas Filipina Bantah Penemuan Puing Diduga MH370
Daily Mail
ilustrasi.Gambar citra satelit yang ditemukan seorang arkeolog Inggris Tim Akers yang dipercaya sebagai puing Malaysia Airlines MH370. 

TRIBUNNEWS.COM, MANILA - Atas klaim temuan puing diduga milik pesawat Malaysia Airlines MH370 di Filipina, otoritas Filipina mengatakan tak ada penampakan soal penemuan itu dan menentang klaim itu.

Menurut laporan dari komandan pasukan angkatan laut Filipina, Kapten Giovanni Carlo Bacordo, hasil investigasi timnya di lokasi dugaan penemuan tidak menunjukkan adanya penampakan puing.

"Sejak kemarin, kami sudah mengirimkan sebuah kapal motor ke sana atas laporan (penemuan) itu," ucap Giovanni, dikutip The Malaysian Insider.

"Kami sudah menanyai orang-orang dan para nelayan di sana, namun mereka (mengaku) tidak tahu soal itu," kata dia lagi, menambahkan bahwa warga setempat pun terkejut soal kabar penemuan itu.

Selain itu, menurut lansiran The Star Online, Giovanni juga mengatakan bahkan orang-orang yang tinggal di pulau itu sejak lama, sama sekali tidak tahu soal penemuan pesawat tersebut.

Meski demikian, Giovanni mengatakan pemeriksaan secara keseluruhan tetap akan dilakukan.

"Jika ingin melakukan pemeriksaan secara keseluruhan, harus dilakukan upaya lebih. (Pulau Sugbay) adalah pulau yang besar, sekitar 5,6 kilometer jauhnya. Tapi, kami sudah melakukan investigasi khusus dengan warga setempat," tutur dia lagi.

BERITA TERKAIT

Kepolisian Sandakan, Malaysia, dikatakan menerima laporan pada Sabtu (10/10/2015), dari seorang pria yang mengaku telah melihat sejumlah puing yang diduga milik MH370, termasuk jenazah manusia dan sebuah bendera Malaysia. (The Star Online/The Malaysian Insider)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas