Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penampakan Kondom Tertua di Dunia Berusia 200 Tahun

Sebuah kondom berusia 200 tahun yang terbuat dari usus domba telah terjual dengan harga yang fantastis.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Penampakan Kondom Tertua di Dunia Berusia 200 Tahun
Mirror Online
Sebuah kondom berusia 200 tahun yang terbuat dari usus domba telah terjual dengan harga yang fantastis. Dilansir dari Mirror Online, kondom yang disinyalir berasal dari abad 18-19 ini telah terjual dengan harga Rp8,9 juta. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah kondom berusia 200 tahun yang terbuat dari usus domba telah terjual dengan harga yang fantastis.

Dilansir dari Mirror Online, kondom yang disinyalir berasal dari abad 18-19 ini telah terjual dengan harga 460 poundsterling (sekitar Rp8,9 juta).

Seperti kondom tua pada umumnya, kondom usus domba ini sudah jarang ditemukan dan disebut-sebut salah satu kondom tertua dunia.

Hanya ada beberapa, dan hanya bisa ditemukan di beberapa museum khusus.

Konon, kondom tertua telah ada sejak awal abad ke-16 di Jepang/Mirror Online

Selain dari usus kambing, kondom-kondom tua biasanya teruat dari usus babi, sapi, dan kambing.

Lantaran harganya sangat mahal, dan dibutuhkan waktu yang cukup lama untuk membuatnya, kondom-kondom itu dulu hanya dipakai oleh orang-orang kaya.

Tapi sejak munculnya kondom-kondom murah yang terbuat dari karet pada pertengahan abad 19, kondom usus sudah tidak dipergunakan lagi.

Berita Rekomendasi

Selama lelang yang diselenggarakan oleh Catawiki, orang-orang saling serang penawaran untuk mendapatkan kondom idaman.

Saat terjual, harga kondom menjadi dua kali lipat lebih mahal dari harga yang diperkirakan sebelumnya.

“Sebuah kondom kuno yang terbuat dari usus domba benar-benar luar biasa. Artefak ini telah memberikan wawasan kepada kita dalam sejarah juga evolusi manusia dari waktu ke waktu,” tulis Catawiki dalam komentar resminya.

“Oleh sebab itu, selama lelang, banyak peminat yang datang dari beberapa museum.”

Setelah perang-penawaran, tawaran tertinggi akhirnya dibuat oleh penawar dari Amsterdam.

Yang jelas, Catawiki menambahkan, apa yang akan dilakukan orang ini dengan kondom tersebut belum diketahui hingga sekarang. [Mirror Online].

Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas