Bersama Empat Negara Ini, Indonesia Masuk Daftar 'Pembuang' Sampah Laut Terbesar
Indonesia mendapat predikat sebagai negara yang paling berkontribusi atas banyaknya sampah di lautan.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Sudah bukan rahasia bahwa keadaan lautan Bumi sekarang sudah sangat mengenaskan.
Tak dan tak bukan, ini disebabkan oleh banyaknya negara-negara yang membuang sampah dan limbah mreka di lautan. Inilah Lima negara ini paling banyak membuang sampah di lautan.
Kita perlu malu karena bersama dengan Tiongkok, Filipina, Thailand, dan Vietnam, Indonesia mendapat predikat sebagai negara yang paling berkontribusi atas banyaknya sampah di lautan.
Lautan saat ini memang sangat penuh sampah. Saat Anda bermain di pantai atau berkesempatan pergi ke laut, pasti ada botol minuman, kantong plastik, puntung rokok, dan sebagainya.
Sedihnya, sampah-sampah yang kita lihat itu sebenarnya hanya 5% dari semua sampah plastik yang ada di laut. Menurut sebuah organisasi nirlaba di bidang konservasi laut, sebanyak 95% sampah justru berada di dalam laut. Sampah yang terendam itu justru mencelakai hewan-hewan laut dan merusak ekosistem lautan.
Begitu banyaknya sampah di lautan kita hingga menurut peneliti menjelang tahun 2025 kelak untuk setiap tiga ton ikan akan ada satu ton sampah plastik di laut. Jumlah ini sangat banyak dan efeknya akan menimbulkan dampak negatif pula pada perekonomian, tak hanya lingkungan.
Alasan mengapa negara-negara Asia menjadi penyumbang terbesar sampah adalah pengelolaan yang buruk.
Di lima negara yang sudah disebutkan di atas hanya sekitar 40% sampah saja yang dikumpulkan dengan benar. Sebagian besar sampah hanya ditumpuk dan dikelola seadanya. Sampah ini banyak yang kemudian terbawa angin atau arus air hingga akhirnya mencapai lautan.
Sudah mendapat gelar buruk semacam ini, masihkah kita tidak malu bila membuang sampah sembarangan?
(Mongabay Indonesia)