Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Triatlon Miyakojima Terpengaruh Gempa Bumi di Kumamoto

Triathlon ke-32 Miyakojima yang diselenggarakan Minggu (17/4/2016) pagi terpengaruh besar akibat gempa bumi Kumamoto Jepang tiga hari lalu.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Triatlon Miyakojima Terpengaruh Gempa Bumi di Kumamoto
Kontributor Tribunnews.com Richard Susilo
Triatlon Miyakojima terpengaruh gempa bumi di Kumamoto, Jepang. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Triatlon ke-32 Miyakojima yang diselenggarakan Minggu (17/4/2016) pagi terpengaruh besar akibat gempa bumi Kumamoto di Jepang tiga hari lalu.

"Pengaruh cukup besar akibat gempa bumi di Kumamoto sehingga jumlah peserta berkurang 90 orang mengundurkan diri dari partisipasinya di acara ini," ujar seorang eksekutif panitia Triatlon Miyakojima kepada Tribunnews.com siang ini.

Dampak tersebut terlihat dari jumlah peserta triatlon yang hanya diikuti 1.579 orang peserta yang terdiri dari 1.390 laki-laki dan 189 perempuan.

Beberapa orang terdaftar sebagai peserta membatalkan partisipasinya, karena takut dengan dampak gempa bumi di Kumamoto yang akan semakin besar.

Miyakojima berada di kepulauan Okinawa dan letaknya agak jauh dari Kumamoto, tapi sejumlah peserta takut gempa bumi memberikan dampak tsunami yang akan menghantam Okinawa sebagai lokasi triatlon.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas