Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Remaja Tiongkok Ini Nekat Menyusup ke Bagasi Terbang ke Dubai untuk Mengemis

Seorang remaja laki-laki asal Sichuan, Tiongkok ditahan pihak keamanan bandara Dubai setelah ketahuan menyusup ke dalam pesawat

Editor: Sugiyarto
zoom-in Remaja Tiongkok Ini Nekat Menyusup ke Bagasi Terbang ke Dubai untuk Mengemis
Warta Kota/Bintang Pradewo
Anak-anak mengemis terjaring razia di Jakarta Selatan 

Laporan Tribun Jateng, Vania Putri

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG- Seorang remaja laki-laki asal Sichuan, Tiongkok ditahan pihak keamanan bandara Dubai setelah ketahuan menyusup ke dalam pesawat Emirates Airlines penerbangan Shanghai ke Dubai (26/5).

Remaja 16 tahun menyusup masuk ke dalam bagasi pesawat. Ia mengatakan pada polisi setempat bahwa penerbangannya selama hampir 10 jam terasa nyaman-nyaman saja meski berada di dalam bagasi.

Remaja itu mengaku senang bisa lolos pengawasan saat di Pudong International Airport, Tiongkok.

Lantas apa motivasi remaja ini nekat pergi ke Dubai seorang diri? Ternyata ia ingin menggapai angan-angan menjadi orang kaya dengan menjadi pengemis di Dubai.

 "Saya mendengar berita bahwa pengemis di Dubai rata-rata paling sedikit mendapatkan uang sebesar 480 ribu yuan atau hampir Rp 1 miliar perbulan tanpa harus berkeringat, cukup mengemis saja," kata bocah tersebut ditulis shanghaiist (31/5/2016).

Ia pun terinsipirasi untuk menjadi pengemis di negara terkaya di dunia itu. Lucunya meski tertangkap, ia tidak menunjukkan rasa takut.

Berita Rekomendasi

"Bahkan kata orang-orang penjara di Dubai itu bagus dan nyaman, jadi jika saya mengemis dan tertangkap saya tidak takut, hidup saya akan tetap lebih baik" ungkapnya polos.

Sejumlah polisi masih menyelediki remaja nekat ini namun tidak ada tanda-tanda ia berbahaya atau akan meneror negara tersebut.

Pihak kepolisian pun tengah memproses hukuman bagi remaja ini, ia akan dideportasi dan mendapat larangan untuk mengunjungi Dubai karena mengemis adalah tindakan ilegal di Dubai dan akan diciduk untuk masuk bui.

Anehnya meski diancam dikembalikan ke Tiongkok, sama sekali tidak ada raut takut dari remaja ini. Hingga saat ini ia masih mendekam di rumah tahanan kepolisian bandara Dubai. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas