Jenazah Muhammad Ali Disambut Seruan 'Allahu Akbar'
Salat Jenazah untuk Ali dilakukan pada Jumat (10/6/2016) ini di Freedom Hall, Kentucky, AS.
Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, LOUISVILLE - Sebelum disalatkan, jenazah Muhammad Ali disambut seruan "Allahu Akbar" oleh jemaah yang berpartisipasi.
Salat Jenazah untuk Ali dilakukan pada Jumat (10/6/2016) ini di Freedom Hall, Kentucky, AS.
Sebanyak 16 ribu tiket disediakan untuk publik yang ingin mengikuti ibadah tersebut, yang dibuka untuk umat lintas agama.
Mobil jenazah yang membawa jasad Ali dari rumah duka ke Freedom Hall diiringi oleh pihak kepolisian setempat.
Saat peti jenazahnya dibawa masuk ke Freedom Hall, seruan "Allahu Akbar" memenuhi tempat itu dan beberapa orang lain sibuk memotret.
Menurut SBS World News, lebih dari 14 ribu orang mengikuti Salat Jenazah itu, yang dipimpin oleh seorang ustadz asal California, Imam Zaid Shakir.
Selain muslim dari berbagai negara, turut beribadah secara khusyuk juga di sana adalah umat non-muslim yang ingin ikut mendoakan Ali.
Ibadah itu memakan waktu sekitar 30 menit, diikuti sesi penyampaian pesan duka dan pidato selama 15 menit.
Meski dikatakan Ali ingin dimakamkan secara Islam, pria berjuluk 'The Champ' itu ingin umat lintas agama disertakan dalam upacara pemakamannya.
Karena itu, ayat-ayat Alquran dan sejumlah doa dalam bahasa Arab dibacakan juga dalam terjemahan bahasa Inggris.
"Ini menjadi kesempatan untuk banyak orang melihat bagaimana muslim beribadah. Jadi, ini bisa menjadi pengalaman untuk belajar," kata seorang umat, Jean Hillenbrandt.
Ali baru akan dikebumikan Sabtu (11/6/2016) di Pemakaman Cave Hill, Louisville, AS, setelah diarak di jalanan Louisville menggunakan mobil jenazah. (SBS World News/WLKY News)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.