Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Simpanan Tunai Venezuela Diperkirakan Habis Setahun Lagi

Saking krisisnya, simpanan uang tunai Venezuela diperkirakan akan habis dalam jangka waktu setahun saja.

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Sanusi
zoom-in Simpanan Tunai Venezuela Diperkirakan Habis Setahun Lagi
net
Potret kemiskinan di Venezuela. 

TRIBUNNEWS.COM, CARACAS - Saking krisisnya, simpanan uang tunai Venezuela diperkirakan akan habis dalam jangka waktu setahun saja.

Diketahui simpanan tunai bank sentral Venezuela telah menurun drastis sejak 2011 dan kini hanya tersisa 11,9 miliar dolar AS.

Seorang pengamat utang negara dan manajer kemitraan di firma investasi Caracas Capital bahkan memperkirakan simpanan tunai itu akan habis dalam jangka waktu setahun.

"Dalam setahun saja Venezuela akan kehabisan uang tunai," sebut sang pengamat, Russ Dallen.

Dallen juga mengatakan keadaan makin diperparah oleh utang-utang negara, yang dalam waktu dekat ini akan jatuh tempo.

Venezuela disebut layaknya "bunuh diri" lantaran memfokuskan keuangan pada pembayaran utang.

Padahal, krisis ekonomi di Venezuela telah menciptakan banyak krisis di negara itu, dari krisis makanan, hingga krisis fasilitas.

Berita Rekomendasi

Bencana kelaparan dikabarkan telah membuat pemerintah memberlakukan sistem kerja paksa, yaitu menjadikan warga sebagai buruh tani di ladang pertanian pemerintah.

Krisis ekonomi juga mematikan perusahaan operator sambungan telepon dan internet, lantaran sudah tak mampu membiayai layanannya.

Bahkan, sejumlah perusahaan operator telah menghentikan layanan telepon internasional dan akses internet kemungkinan dalam waktu dekat pun akan dihentikan.

Kini, warga Venezuela masih bisa menikmati sambungan internet, namun dalam kecepatan yang paling rendah sedunia. (CNN Money/ZDNet)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas