Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mencoblos di New York, Hillary Clinton Disambut Hangat Warga

"Pokoknya saya akan berusaha sebaik mungkin jika memang mendapat kesempatan memenangkan ini,"

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Mencoblos di New York, Hillary Clinton Disambut Hangat Warga
(Instagram/danroberts73)
Calon presiden Amerika Serikat Hillary Clinton dan suami disambut hangat warga New York, saat tiba di tempat pemungutan suara (TPS) setempat. (Instagram/danroberts73) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ruth Vania

TRIBUNNEWS.COM, NEW YORK - Calon presiden Amerika Serikat Hillary Clinton dan suami disambut hangat warga New York, saat tiba di tempat pemungutan suara (TPS) setempat.

Hillary dan Bill Clinton tiba pukul 08.00 waktu setempat di Chappaqua, New York, dekat kediaman mereka, Selasa (8/11/2016), untuk mencoblos.

Warga yang sudah mengantri di TPS tersebut menyoraki pasangan tersebut.

Ada pula yang sibuk memotret Hillary Clinton.

Usai memilih di bilik suara, Hillary Clinton kemudian menemui warga serta menyalami dan memeluk mereka, sambil sesekali berpose untuk foto bersama.

Ketika ditanya soal perasaannya dalam pemilihan presiden tahun ini, Hillary Clinton mengaku dirinya merasa bersyukur.

BERITA REKOMENDASI

"Pokoknya saya akan berusaha sebaik mungkin jika memang mendapat kesempatan memenangkan ini," kata Hillary Clinton.

Selasa ini menjadi puncak pertarungan sengit calon presiden Amerika Serikat Hillary Clinton dan Donald Trump.

Sejauh ini, Donald Trump memimpin suara dalam pemungutan suara di tiga kota di New Hampshire yang pertama menggelar pemungutan suara pada hari ini. (The Guardian)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas