Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketika Obama Bicara Sate, Bakso Hingga Keingginannya Minum Es Cendol

"Saat di Indonesia, orang-orang selalu teriak 'sate dan bakso' kepada saya. Lalu ada lagi yang teriak nasi goreng, tempe,"

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Ketika Obama Bicara Sate, Bakso Hingga Keingginannya Minum Es Cendol
Rizal Bomantama/Tribunnews.com
Mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama memberi salam kepada peserta Kongres Diaspora Indonesia keempat yang berlansung di Kota Kasablanka Main Hall, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (1/7/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama selalu mengingat kuliner sate dan bakso jika mendengar kata Indonesia.

Memorinya itu kembali terulang saat mengaku sering diteriaki warga Indonesia dengan kata sate dan bakso ketika berkunjung ke Bali, Yogyakarta, dan Jakarta.

"Saat di Indonesia, orang-orang selalu teriak 'sate dan bakso' kepada saya. Lalu ada lagi yang teriak nasi goreng, tempe," ujar Obama.

Baca: Kesan Obama Usai Bertemu Jokowi

Pernyataan tersebut mengundang tepuk tangan meriah dari peserta Kongres Diaspora Indonesia (CID) keempat yang berlangsung di Kota Kasablanka Main Hall, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (1/7/2017).

Obama juga menyebut Hotel Indonesia dan pusat perbelanjaaan Sarinah sebagai tempat yang senantiasa dikunjunginya ketika dirinya masih kecil.

Berita Rekomendasi

Obama sejak tahun 1967 sampai 1971 tinggal di kawasan Menteng Dalam, Tebet dan Jalan Taman Amir Hamzah di Menteng, Jakarta Pusat.

Baca: Obama Sindir Rezim Donald Trump Soal Perjanjian Paris

"Jakarta sudah banyak berubah, saya tidak mengenali apapun. Yang saya tahu Hotel Indonesia dan Sarinah," ungkapnya.

Sebelum meninggalkan Indonesia tanggal 2 Juli 2017 besok, Obama menyatakan keinginannya untuk mencicipi kuliner khas Indonesia lainnya yakni es cendol.

"Es cendol belum, tapi saya masih punya waktu," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas