Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rambut Pedagang Belut di Jepang Berbentuk Tulisan Unagi Menarik Perhatian Pengunjung

Pedagang di Singu Perfektur Wakayama ini begitu cintanya kepada unagi sehingga rambutnya dibentuk tulisan Unagi.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Rambut Pedagang Belut di Jepang Berbentuk Tulisan Unagi Menarik Perhatian Pengunjung
NHK
Pedagang belut (unagi) di Wakayama Jepang 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Doyouno ushinohi adalah kebiasaan makan belut (unagi) di musim panas.

Pedagang di Singu Perfektur Wakayama ini begitu cintanya kepada unagi sehingga rambutnya dibentuk tulisan Unagi.

Akifumi Ueda (57), karyawan di Shingu punya kepala dengan potongan rambut sangat unik. Ada tulisan Unagi warna merah membuat banyak orang yang lewat tersenyum, sambil membakar dan menjual unagi di tokonya.

"Sudah sepuluh tahun sebenarnya saya lakukan model rambut ini dan kali ini dengan cat rambut warna merah serta kanji Unagi di bawahnya," kata Akifumi Ueda.

Tokonya menyediakan makanan unagi dengan saus khusus.

Baca: Kisah Pemandu Karaoke yang Menolak Menari Striptis, Penghasilannya Rp 500 Ribu Semalam

Berita Rekomendasi

"Saya ke sini malah jadi memperhatikan gaya rambut si pedagang unagi jadinya. Setelah itu baru membeli unagi yang dibuat dan dibakarnya dengan bau sangat sedap. Tiap tahun saya ke sini untuk menyantap unagi buatannya," kata seorang wanita berusia 80.

"Dengan cat warna rambut tulisan unagi pada kepala saya, tentu saya berharap semua yang membeli unagi saya bisa bertambah tenaganya dan semakin sehat, semakin berenergi kerjanya setiap hari," kata Ueda tersenyum sambil tangannya membakar unagi yang telah ditusuk-tusuk seperti sate itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas