Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Masih Pakai Gaun Pengantin, Perawat Tinggalkan Pesta Pernikahan Demi Pasiennya di Rumah Sakit

Saat itu, seluruh kerabat dan keluarga Yazmin berkumpul di sebuah peternakan di kota Paraiso, Negara Bagian Tabasco, Meksiko.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Masih Pakai Gaun Pengantin, Perawat Tinggalkan Pesta Pernikahan Demi Pasiennya di Rumah Sakit
CEN via Mirror
Yazmin Dominguez merawat pasiennya saat masih mengenakan gaun pengantin. 

TRIBUNNEWS.COM, MEXICO CITY - Apa yang dilakukan Yazmin Dominguez ini menjadi bukti dedikasinya sebagai seorang perawat.

Yazmin meninggalkan prosesi pernikahan dan masih mengenakan gaun pengantin.

Dia datang ke kediaman pasien yang membutuhkan penanganan medis darurat.

Saat itu, seluruh kerabat dan keluarga Yazmin berkumpul di sebuah peternakan di kota Paraiso, Negara Bagian Tabasco, Meksiko.

Mereka datang dan berkumpul untuk merayakan hari bahagia, yaitu pernikahan Yazmin.

Semua berjalan lancar hingga Yazmin dan suaminya membacakan ikrar pernikahan mereka.

Tak lama sesudahnya, Yazmin mendapat kabar bahwa salah seorang pasiennya mengalami masalah.

Berita Rekomendasi

Baca: Trump Pamer Jet Tempur Siluman Milik AS, Pernah Lintasi Jepang Namun Tak Terdeteksi

Tanpa pikir panjang dan setelah meminta maaf kepada suami yang baru dinikahi beberapa menit dan kepada para tamu, Yazmin bergegas menuju kediaman pasien itu.

Kondisi dan nama pasien itu tidak disebutkan dan juga tak diperoleh keterangan mengapa dia amat membutuhkan Yazmin dan bukan perawat lain.

Yang jelas, dengan masih dibalut gaun pengantin, Yazmin mendatangi pasien itu dan memberikan suntikan yang dibutuhkan.

Setelah tugasnya membantu si pasien selesai, Yazmin bergegas kembali ke peternakan untuk melanjutkan pesta pernikahannya.

Tanpa disadari Yazmin, salah seorang anggota keluarga pasien mengabadikan aksinya itu dan menggunggah foto tersebut ke media sosial.

Kontan saja, foto Yazmin sedang menangani pasien dengan mengenakan gaun pengantin menjadi viral di media sosial dan mengundang banyak komentar.

"Tuhan memberkatimu selamanya. Saya harap lebih banyak lagi orang seperti kamu ada di sekitar kami," tulis Lizzet Banuelos Ramirez.

"Saya harap semua orang memiliki tanggung jawab profesi seperti perawat ini," kata Emmanuel Salazar Hernandez.

"Suaminya seperti memenangkan undian, dia benar-benar beruntung mendapatkan perawat ini sebagai istri," ujar Sandra Ramirez.

"Tak ada banyak orang seperti dia di masa sekarang ini. Tuhan berkati dia," kata Lolis Flores.

Penulis: Ervan Hardoko
Sumber: Mirror
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul:  Masih Pakai Gaun Pengantin, Perawat Tinggalkan Pesta demi Pasiennya
 

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas