Menangi Kontes Kecantikan Kalahkan 4.000 Wanita Seksi, Identitas Asli Si Pemenang Bikin Terperanjat!
Singkirkan 4000 kontestan ke final di ajang kecantikan, identitas gadis ini terkuak tapi bikin geger
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Pemenang kontes kecantikan di Kazakhstan harus rela menanggalkan gelar dan juga mengembalikan hadiah yang didapatkannya usai mengungkapkan identitas aslinya.
Dilansir TribunStyle.com dai Metro, Rabu (7/2/2018), Ilay Dyagilev berhasil memenangkan kontes kecantikan dan mengalahkan 4 ribu peserta lainnya dalam ajang tersebut.
Tapi, baru-baru ini ia berbicara pada publik jika dirinya sebenarnya adalah laki-laki.
"Saya dan teman saya selalu berdebat tentang standar kecantikan. Jadi, saya memutuskan untuk mengikuti kontes ini. Dan terbukti saya keluar sebagai pemenangnya," ujar Ilay yang saat itu menyamar sebagai Alina Alieva.
Baca: Kampus UI Tertampar Gara-gara Kartu Kuning Ke Presiden Jokowi, Untung Ada Sosok Penyelamat Ini
"Anda dapat melihat banyak wanita muda tampak sama dengan make up dan gaya rambutnya. Mereka percaya bahwa mereka akan semakin cantik jika mengikuti tren, tapi saya tak berpikir demikian," lanjutnya.
Ilay mengaku, penampilan alami lebih penting.
Pria 22 tahun tersebut akhirnya mengakui jati diri sebenarnya pada pihak penyelenggara Miss Virtual Kazakhstan bahwa mereka telah ditipu pun dengan pemilih online dari seluruh penjuru negeri.
"Saya sampai di final, tapi kemudian memutuskan untuk mengungkapkannya karena saya rasa ini sudah terlalu jauh," ujar Ilay.
----> Halaman Lengkap