Anak Rewel Minta ASI, Sosok ini Bagikan Metode 'Menyusui' Paling Jitu Bagi Para Ayah
Bagi ayah ini, bisa menyusui putrinya adalah perasaan yang menakjubkan. Dia merasa lebih dekat dengan putrinya dibanding sebelumnya.
Editor: Bobby Wiratama
(TribunStyle.com/Selma Fenty Irlanda)
TRIBUNNEWS.COM - Anthony Favors, seorang ayah asal Buffalo, New York telah memikat hati orangtua di seluruh dunia berkat karya inovatifnya untuk menenangkan putrinya.
Lily'ahna, bayi berusia 10 bulan itu selalu rewel ketika diberi susu melalui botol, lantaran ibunya, Shalanda selalu memberikan ASI ekstra sejak kecil.
Padahal, wanita 25 tahun tersebut harus pergi bekerja.
Untungnya, Anthony memiliki ide brilian ketika buah hatinya tersebut terus menangis mengharapkan ASI ibunya.
Pria 31 tahun tersebut membuat lubang kecil di kaosnya dan memasukkan dot sebuah botol susu untuk menciptakan 'payudara fungsional'.
"Saya selalu mengalami kesulitan untuk memberi makan Lily, karena dia akan rewel dan menginginkan susu ibunya.
Saya merasa tidak berdaya dan berharap ada sesuatu yang bisa saya lakukan untuk membuatnya tenang," kata Anthony, dikutip TribunStyle.com dari Metro, Kamis (15/3/2018).
Anthony mengatakan, saat merawatnya, Lily akan meraih dadaku dan menggelengkan kepala pada botolnya.
"Saya akan mengatakan padanya, 'Maaf ya sayang, saya tidak punya susu di sana'. Itu membuatku tertawa, tapi dia akanfrustrasi dan mulai menangis, mengira aku menahannya," lanjutnya.