Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

23 Tahun Berlalu, Tuntutan Para Korban Teror Gas Sarin di Tokyo Jepang Tak Berhenti

Sampai kini para korban tidak bisa memaafkan dan tetap melakukan tuntutan ke pengadilan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 23 Tahun Berlalu, Tuntutan Para Korban Teror Gas Sarin di Tokyo Jepang Tak Berhenti
NHK
Pengadilan tuntutan ganti rugi kepada Aleph, nama baru dari Aum Shinrikyo, Selasa (20/3/2018). 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Tepat 23 tahun lalu (20 Maret 1995) teror gas sarin muncul di kereta api bawah tanah di Tokyo, termasuk wartawan Tribunnews.com juga nyaris jadi korban.

Peristiwa ini mengakibatkan 13 orang meninggal dan sekitar 6.000 orang terpaksa dirawat di rumah sakit.

Namun sampai kini para korban tidak bisa memaafkan dan tetap melakukan tuntutan ke pengadilan meskipun telah berganti nama kelompok Aum Shinrikyo dengan nama baru Aleph.

"Sejak saya menyetujui pembayaran di masa lalu, saya ingin menepati janji dengan tulus, dan saya sulit melupakan tujuan kesepakatan tersebut. Ingin agar organisasi ini dibubarkan selamanya," kata pengacara Kenji Utsunomiya, Selasa (20/3/2018).

Baca: Andika dan Anniesa Pakai Uang Jemaah untuk Menginap di Hotel Mewah Inggris

Utsunomiya juga merasakan sakit hati para korban yang terkena gas sarin tersebut.

Berita Rekomendasi

"Masih banyak korban dan keluarga yang kehilangan yang tidak dapat memulihkan luka tubuh dan mental mereka. Meskipun penuaan mereka berkembang dengan cepat. Saya akan meminta agar organisasi ini benar-benar dibubarkan selamanya," kata dia.

Para korban mencari ganti rugi sedikitnya satu miliar yen karena menjadi korban gas sarin dan kini menuntut kepada Aleph.

Sementara Aleph pun berharap para penuntut itu menghentikan tuntutannya karena Aleph bukanlah Aum Shinrikyo.

Baca: Zaini Mampu Hasilkan Uang Rp 18 Juta Meski di Balik Penjara

Tuntutan ke pengadilan dan sidang di Tokyo hari ini merupakan bagian dari total kerugian sedikitnya 3,8 miliar yen para korban gas sarin 23 tahun yang lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas