Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

AL Rusia akan Mendapatkan 26 Kapal Perang Baru, Empat di Antaranya Dilengkapi Rudal Kalibr

Hari Minggu itu merupakan perayaan hari kemegahan dan kekuatan militer yang dihadiri oleh Presiden Rusia Vladimir Putin.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Dewi Agustina
zoom-in AL Rusia akan Mendapatkan 26 Kapal Perang Baru, Empat di Antaranya Dilengkapi Rudal Kalibr
National Review
Parade Angkatan Laut Rusia 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, RUSIA - Rusia tengah merayakan Hari Angkatan Laut (AL) pada Minggu (329/7/2018) dengan menggelar parade AL di Sungai Neva di St Petersburg, Rusia.

Hari Minggu itu merupakan perayaan hari kemegahan dan kekuatan militer yang dihadiri oleh Presiden Rusia Vladimir Putin.

Dilansir dari laman Business Insider, Selasa (31/7/2018), parade yang melibatkan 40 kapal perang, 38 pesawat terbang dan sekitar 4 ribu tentara itu dilangsungkan secara megah saat sebuah kapal pendarat kelas Serna bertabrakan dengan sebuah jembatan.

Tidak jelas bagaimana insiden itu bisa terjadi, dan tidak ada laporan adanya kru yang cedera.

Namun jembatan serta kapal itu rusak sebagian.

Seperti yang ditulis Blog Pertahanan, yang pertama kali melaporkan insiden tersebut.

Berita Rekomendasi

"Angkatan Laut Rusia akan mendapatkan 26 kapal perang baru, empat dari kapal itu akan dilengkapi rudal Kalibr," kata Putin dalam pidatonya pada parade tersebut, menurut TASS, kantor berita milik Rusia.

Rusia, tentu saja memiliki sejarah dalam memunculkan prediksi tentang platform baru yang pada akhirnya tidak selalu dimiliki negara itu.

Seperti tank T-14 Armata baru, yang tidak akan dibeli tentara Rusia dalam waktu dekat, meskipun beberapa klaim sebelumnya telah memprediksi hal sebaliknya.

Pada saat yang sama, Angkatan Laut Rusia tampaknya baru saja menerima fregat berkemampuan baru, Admiral Gorshkov, yang merupakan kelas pertama dari fregat stealth pertama di Rusia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas