Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Youtube Down, Begini Luapan Resah & Gelisah Netizen di Media Sosial

Jejaring sosial berbagi video, Youtube, dilaporkan tak bisa diakses di seluruh dunia, Rabu (17/10/2018) pagi WIB.

Editor: Dimas Setiawan Hutomo
zoom-in Youtube Down, Begini Luapan Resah & Gelisah Netizen di Media Sosial
Youth Incorporated Magazine
Ilustrasi Youtube 

TRIBUNNEWS.COM -  Jejaring sosial berbagi video, Youtube, dilaporkan tak bisa diakses di seluruh dunia, Rabu (17/10/2018) pagi WIB.

Seperti dikutip Tribunstyle.com dari heavy.com, pengguna di seluruh dunia melaporkan Youtube tidak dapat diakses.

Banyak user tak bisa mengakses video di jejaring sosial populer tersebut.

Belum diketahui alasan atau penyebab Youtube down.

Yang pasti, Youtube.com, layanan berbagi video buatan Google tersebut diperkirakan sedang tumbang di berbagai wilayah di dunia, termasuk Indonesia.

Di website Downdetector--web pendeteksi laman yang tumbang, Rabu (17/10/2018), laporan tentang YouTube yang tak dapat di akses meningkat drastis sekitar sejak Rabu dini.

Netizen ramai-ramai mengadukan kesulitan masuk Youtube, baik menikmati video apalagi mengunggah.

BERITA REKOMENDASI

Lewat website tersebut, netizen mengadukan masalah utama yang dikeluhkan pengguna YouTube adalah masalah tidak bisa menonton video (51 persen), kesulitan masuk ke laman (32 persen), hingga sulit melakukan login (16 persen).

Dari pantauan peta live outage milik Downdetector, beberapa wilayah yang terdampak tumbangnya layanan YouTube adalah Amerika Serikat, Eropa terutama Inggris, Australia.

Heboh isu tumbangnya layanan YouTube juga dilaporkan di sejumlah negara di Asia, seperti Singapura, Thailand, Filipina, dan Indonesia.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>

Sumber: TribunStyle.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas