Seorang Wanita di Texas Mengaku Tak Sengaja Tembak Pacarnya Saat Berfoto dengan Pose Pegang Senjata
Seorang wanita asal Texas, Amerika Serikat, tidak sengaja menembak pacarnya hingga tewas ketika hendak berfoto dengan pose memegang senjata.
Editor: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, AUSTIN - Seorang wanita asal Texas, Amerika Serikat, tidak sengaja menembak pacarnya hingga tewas ketika hendak berfoto dengan pose memegang senjata.
Akibat peristiwa tersebut, wanita yang diketahui bernama Autumn King (20) kini ditahan.
Insiden tersebut dilaporkan terjadi di sebuah rumah tinggal di Rampart, Austin utara, negara bagian Texas, pada 23 Desember 2018 lalu.
Baca: Kenali Gejala dan Pemicu Kanker Hati, Penyakit yang Renggut Nyawa Gebi Ramadhan SUCI 6
Autumn King ditahan pada Senin (14/1/2019) dengan tuduhan telah menembak dan menewaskan kekasihnya, Eric Charles Allen (26).
Demikian menurut Departemen Kepolisian Austin, diberitakan KXAN.
Tersangka mengaku kepada detektif bahwa mereka sedang mencoba mengambil foto dengan pose memegang senjata untuk diposting di media sosial, saat insiden terjadi.
"Sementara Allen mencoba mengambil foto Autumn yang sedang membawa senapan dan diarahkan kepadanya. Namun pacarnya secara tidak sengaja menarik pelatuk senapan dan menembaknya," kata laporan polisi.
Baca: Hubungan Sedarah hingga Hamil Gegerkan Bali, Ayah Cabuli Putrinya hingga Sang Ibu Bantu Menggugurkan
"Autumn mengatakan melihat Allen jatuh ke lantai, tapi dia berpikir kekasihnya sedang bercanda dan menyuruhnya bangun."
"Saat dia melihat ada darah, dia mencoba menyeret kekasihnya ke mobil, namun dia merasa kesulitan dan berlari keluar untuk mencari bantuan dan menelepon 911," lanjut laporan tersebut.
Akan tetapi petugas tidak langsung mempercayai pengakuan tersangka karena dari ponsel yang ditemukan di lokasi kejadian, terdapat rekaman pertengkaran antara pasangan tersebut.
Baca: Ustaz Arifin Ilham Membaik
Video dalam ponsel menunjukkan pasangan itu sempat berdebat, sekitar 15 menit sebelum panggilan 911 dilakukan.
"Berdasarkan apa yang ditampilkan dalam video, keduanya saling berargumen tentang perselingkuhan yang dilakukan keduanya dan pembenaran atas perbuatan itu," tulis laporan polisi.
Sebuah senapan jenis Mossberg berkaliber 22 yang diduga menjadi senjata yang menewaskan korban menunjukkan pelatuk yang ditekan dan senjata berfungsi dengan baik.
Tersangka dikenakan tuduhan penyerangan yang menyebabkan kematian dan telah ditahan pada Senin (14/1/2019) untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Penulis : Agni Vidya Perdana
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Berpose dengan Senapan, Perempuan Ini Mengaku Tak Sengaja Tembak Pacarnya