Seorang istri yang diculik telah ditemukan mati mengenaskan di dalam sebuah kantong sampah
Seorang pria asal China mengalami batuk berdarah selama dua bulan. Ia telah berulang kali memeriksakan tenggorokannya
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria asal China mengalami batuk berdarah selama dua bulan.
Pasien bernama Li tersebut padahal telah berulang kali memeriksakan tenggorokannya yang gatal dan batuk berdarah.
Akan tetapi berulang kali diagnosis medis tak memuaskannya.
Mengutip Mirror, Selasa (26/2) misteri di balik batuk kronis pria berusia 60 tahun yang menyakitkan itu akhirnya terpecahkan ketika ia mendatangi dokter spesialis di Rumah Sakit Pengobatan Tradisional Cina Kabupaten Xingwen di kota Yibin, China.
Dokter spesialis bernama Zhang Dadong lantas melakukan endoskopi pada Li.
Dokter awalnya tak mendapati sesuatu yang aneh di tenggorokan Li.
Tenggorokan pasien sehat-sehat saja bahkan tak ada gejala kanker, infeksi dan sebagainya.
Namun mata dokter segera terbelalak ketika mendapati adanya sesuatu yang bergerak di dalam tenggorokan Li.