Mirip Hachiko, Anjing Ini Sabar Menunggu Setiap Hari di Stasiun Sampai Sang Majikan Pulang
Anjing cokelat keemasan yang cantik ini bernama Xiongxiong, yang berarti 'beruang' dalam bahasa Cina.
Editor: Aji Bramastra
TRIBUNNEWS.COM - Cerita soal Hachiko menjadi satu cerita mengharukan yang membuat banyak orang di dunia tersentuh.
Kisah nyata dari Jepang ini bahkan sudah diangkat ke layar lebar dalam berbagai versi.
Nah, satu kisah mirip Hachiko, ternyata juga ada di China.
Seekor anjing menunggu di luar stasiun setiap hari sampai pemiliknya pulang dari kantor.
Anjing cokelat keemasan yang cantik ini bernama Xiongxiong, yang berarti 'beruang' dalam bahasa Cina.
Xiongxiong berusia 15 tahun dan telah bersama pemiliknya, Tuan Chen selama 8 tahun.
Ketika Tuan Chen meninggalkan rumah lebih awal di pagi hari, anjing yang setia mengikutinya ke stasiun metro.
Setelah itu, ia tinggal di sana selama sekitar 12 jam sampai pemiliknya kembali dari kantor.
Seorang penduduk mengatakan kepada Chongqing Evening News bahwa "Matanya selalu melihat ke arah sisi stasiun. Meskipun hujan, dia masih di sana ”.