Wanita Ini Meninggal 5 Hari Setelah Cabut Gigi, Sempat Mengeluh Pusing dan Muntahkan Cairan Hitam
Mengeluh pusing dan muntahkan cairan hitam, wanita ini meninggal dunia 5 hari setelah cabut gigi. Simak kisahnya!
Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Malvyandie Haryadi
Mengeluh pusing dan muntahkan cairan hitam, wanita ini meninggal dunia 5 hari setelah cabut gigi. Simak kisahnya!
TRIBUNNEWS.COM - Seorang wanita Malaysia meninggal dunia 5 hari setelah mencabut gigi bungsunya.
Kejadian tersebut bermula dari keluhannya atas kepala yang pusing.
Bahkan, dia juga memuntahkan cairan hitam.
Dilansir World of Buzz dari China Press, wanita asal Kedah tersebut didiagnosis menderita tumor bernama timoma pada 2013.
Baca: Diduga Ditolak Rumah Sakit, Bayi Ini Akhirnya Meninggal di Perjalanan
Baca: Seorang Pensiunan Meninggal dalam Kesendirian, Jenazahnya Baru Ditemukan 7 Bulan Kemudian
Baca: 4 Remaja Jatuh dari Kora-kora, 1 Orang Meninggal
Suami wanita berusia 42 itu menjelaskan, istrinya telah menjalani operasi dan kemoterapi hingga 2017.
Hingga saat itu, ia dinyatakan stabil.
Kemudian, dia masih menjalani pemeriksaan rutin di Rumah Sakit Penang.
Pada Mei 2019, dia mengeluh kepada suaminya bahwa gigi bungsunya sangat sakit.
Lantas, suaminya membawanya ke dokter gigi di Rumah Sakit Sultan Abdul Halim pada Senin, (1/7/2019) silam.
Ketika di rumah sakit, suaminya menjelaskan catatan medis istrinya.
Ia juga bertanya kepada dokter, apakah pencabutan gigi bungsu dapat membahayakan istrinya.
Namun, dokter meyakinkan bahwa pencabutan gigi bungsu tidak akan berdampak apa pun.
Hanya saja, dokter mengatakan, wanita tersebut akan membutuhkan waktu lebih lama untuk sembuh.