Fans Desak Shah Rukh Khan Main Film Lagi Setelah Vakum dengan Gaungkan #WeWantAnnouncementSRK
Penggemar Shah Rukh Khan sudah tidak sabar untuk melihat kembali akting sang idola di layar lebar.
Penulis: Grid Network
![Fans Desak Shah Rukh Khan Main Film Lagi Setelah Vakum dengan Gaungkan #WeWantAnnouncementSRK](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/shah-rukh-khan-dalam-film-zero.jpg)
Red Chillies Entertainment Colour/Yellow Productions/hindustantimes.com
Shah Rukh Khan dalam film Zero
TRIBUNENWS.COM - Penggemar Shah Rukh Khan sudah tidak sabar untuk melihat kembali akting sang idola di layar lebar.
Mereka pun meramaikan media sosial dengan tagar #WeWantAnnouncementSRK hingga menjadi trending topic di India.
Banyak penggemar yang mendesak Shah Rukh Khan untuk segera kembali membintangi film.
Beberapa waktu lalu, Shah Rukh Khan sempat dikabarkan akan membintangi film laga arahan Ali Abbas Zafar.
Kabar tersebut diberitakan hampir di semua media lokal.
Bahkan, ada yang menyebutkan bahwa Shah Rukh Khan akan dipasangkan dengan Katrina Kaif dalam film ini.
Namun, aktor berinisial SRK ini melontarkan pernyataan mengejutkan lewat akun Twitter miliknya pada Minggu (8/9/2019).
Berita Rekomendasi