Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadi Seleb Indonesia Pertama, Agnez Mo Bakal Punya 'Kembaran' di Madame Tussauds Singapura

Museum lilin sekaligus objek wisata Madame Tussauds Singapore berencana akan membuat kembaran dari penyanyi Hollywood asal Indonesia Agnez Mo.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Jadi Seleb Indonesia Pertama, Agnez Mo Bakal Punya 'Kembaran' di Madame Tussauds Singapura
Instagram @mtssingapore dan @agnezmo
Agnez Mo Bakal Memiliki 'Kembaran' di Madame Tussauds Singapura 

Baca: Panik Lihat Operasi Zebra, Dailimi Spontan Buang Senpi Rakitan

Baca: Pria Tulis Surat Romantis, 'Gajimu untuk Dirimu Sendiri, Nafkah Keluarga Kewajibanku', Bikin Meleleh

Tidak sedikit yang menyampaikan ucapan selamat kepada Agnez Mo

"Selamat.. semoga sukses selalu ka agnez," tulis akun bernama @humairohalif.

Komentar senada ditulis netizen bernama @dekisuparli

"Selamat yaaaa nez indonesiaaa bangga, jadi panutan bagi musis indonesiaaaaa terutama selalu menjadi inspirasiiii," tulisnya.

Juga tidak sedikit yang bangga dengan kabar pembuatan patung lilin tersebut.

BERITA TERKAIT

"Menbanggakan sekali. Ini baru artesssss namanya," komentar akun bernama @vaddel_

Mengenal lebih dekat Madame Tussauds Singapore

Dilansir dari wikipedia.org Madame Tussauds Singapore merupakan museum lilin dan objek wisata di Imbiah Lookout dari Pulau Sentosa di Singapura .

Museum ini secara resmi dibuka pada 25 Oktober 2014 sebagai cabang Asia dari rangkaian atraksi lilin Madame Tussaud di seluruh dunia.

Dari awal berdiri hingga sekarang, Madame Tussauds sudah memiliki koleksi ratusan patung lilin dari tokoh berbagai kalangan, seperti  politik terkenal, superstar terkenal, hingga ikon olahraga.

Sebut saja Yusof Ishak , Sukarno , Lee Kuan Yew , David Beckham , Sharukh Khan , Johnny Depp dan banyak lagi.

Di pintu masuk Madame Tussauds Singapura, pengunjung akan disambut oleh lilin Lady Gaga.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas