Polisi Manchester Sulit Investigasi Kasus Reynhard, Saksikan 1500 Film DVD dengan Durasi Ratusan Jam
Jurnallis BBC News Indonesia, Endang Nurdin menyebut polisi Manchester kesulitan dalam melakukan investigasi kasus Reynhard Sinaga.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
"Karena satu dia suka melakukan hubungan seks dengan orang dalam keadaan tidak sadar," ujarnya.
"Tapi di satu sisi lagi dia memiliki kemampuan-kemampuan untuk menarik orang-orang itu untuk tertarik pada grooming nya dia," tambahnya.
Definisi mengenai paraphilia adalah kondisi yang ditandai dorongan, fantasi, atau perlaku seksual yang berulang dan intensif.
Melibatkan objek, aktivitas atau situasi yang tidak biasa dan menimbulkan keadaan distress (stress yang berbahaya).
Zoya mengungkapkan, memang ada kecenderungan kebanyakan kasus-kasus pemerkosaan bukan relatif hanya untuk meluapkan hasrat seksual semata.
Namun, lebih banyak keinginan untuk menguasai orang lain.
Hal tersebut terjadi pada Reynhard yang justru membangga-banggakan perbuatannya.
Karena itu, Zoya menilai Reynhard juga memiliki narcissistic personality disorder.
"Tapi lebih banyak keinginan untuk menguasai orang lain dan itu diceritakan, karena diceritakannya ini dibreaking artinya dia membangga-banggakan itu," ujar Zoya.
"Justru inilah yang meyakinkan saya kalau dia memiliki narcissistic personality disorder," ungkapnya.
"Dimana dia merasa bahwa 'saya bisa menguasai orang lain, orang ini bule lho', heteroseksual pula jadi 'saya bisa menguasai orang yang heteroseksual'," paparnya.
Padahal menguasai dalam arti perbuatan yang dilakukan Reynhard adalah korban dibuat tidak sadar.
Oleh sebab itu, Zoya menganggap, seharusnya itu tidak dibangga-banggakan oleh Reynhard.
Namun, kecenderungan yang dimiliki Reynhard justru membuat Zoya mempertanyakan soal masa lalu Reynhard.