Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Korban Wabah Virus Corona Terus Bertambah, Jepang Temukan Kasus Pertama Penularan Lewat Manusia

Jumlah korban meninggal akibat wabah virus Corona terus bertambah. Hingga Selasa (28/1/2020), jumlah korban yang meninggal dunia mencapai 106 jiwa.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Korban Wabah Virus Corona Terus Bertambah, Jepang Temukan Kasus Pertama Penularan Lewat Manusia
TRIBUN BATAM/ARGIANTO DIHAN AJI NUGROHO
Petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan memeriksa kondisi tubuh wisatawan asing menggunakan thermometer usai terdeteksi thermal scan mengalami peningkatan suhu badan di Pelabuhan Internasional Batam Center, Batam, Selasa (28/1). Meningkatnya warga negara china yang terdeteksi virus corona di Singapura membuat pengawasan terhadap lalulintas warga negara asing maupun WNI diperketat untuk mencegah masuknya virus corona ke Indonesia. (TRIBUN BATAM/Argianto Dihan Aji Nugroho) 

Mengacu pada hal tersebut pemerintah Singapura membatasi risiko penyebaran virus Corona di negaranya. Mereka membatasi jumlah pendatang dari Hubei.

Ini termasuk mengarantina orang-orang yang baru saja bepergian dari Hubei yang telah berada di Singapura.

Mereka dinilai berisiko tinggi.

Baca: Sekjen MUI Sebut Virus Corona Akan Berdampak pada Ekonomi Global

Baca: Jerman Jadi Negara Pertama di Eropa yang Terjangkit Virus Corona

Bagi orang yang tinggal di Singapura yang punya rekam perjalanan di Hubei atau orang berpaspor China yang diterbitkan di Hubei tidak akan dikarantina.

Sedangkan bagi pendatang baru yang memiliki rekam jejak bepergian ke Hubei dalam 14 hari terakhir atau memegang paspor China yang diterbitkan di Hubei dilarang masuk Singapura atau sekadar transit mulai Rabu (29/1/2020) siang.

Kasus Penularan Pertama

Kementerian Kesehatan Jepang mengumumkan tambahan dua kasus penyebaran virus Corona di negara mereka, Selasa (28/1/2020). Oleh karena itu, total jumlah kasus virus Corona di Jepang menjadi enam.

Berita Rekomendasi

Orang keenam yang tertular virus Corona adalah pria berusia 60-an tahun yang tinggal di Jepang bagian barat.

Para staf di Rumah Sakit Palang Merah Wuhan, China, Sabtu (25/1/2020), menggunakan pelindung khusus, untuk menghindari serangan virus corona yang mematikan.
Para staf di Rumah Sakit Palang Merah Wuhan, China, Sabtu (25/1/2020), menggunakan pelindung khusus, untuk menghindari serangan virus corona yang mematikan. (AFP/HECTOR RETAMAL)

Pria ini tidak punya riwayat bepergian ke Wuhan. Dia adalah seorang sopir bus yang menyopiri kelompok wisatawan asal China selama sembilan hari.

Seperti dikutip dari CNN, ini adalah kasus pertama penularan virus Corona antarmanusia di Jepang dari seseorang yang tidak bepergian ke Wuhan.

Pemerintah China telah mengumumkan larangan kepada wisatawan yang bepergian berkelompok untuk menghentikan penyebaran virus Corona.

Sedangkan di Jerman seorang pria terbukti positif tertular virus Corona. Pria berusia 33 tahun tersebut bekerja di Starnberg, selatan Kota Muenchen.

Dia tidak pernah bepergian ke China, namun sempat bertemu dengan seorang warga negara China pekan lalu.

"Dia menghadiri rapat perusahaan di Starnberg pekan lalu, di mana manajer pelatihannya, seorang perempuan berkewarganegaraan China, memimpin rapat. Dia aslinya berasal dari Shanghai, namun orangtuanya sempat mengunjungi dia beberapa hari sebelum rapat di Jerman," ujar Kepala Kantor Kesehatan dan Keamanan Makanan Provinsi Bavaria Dr Andreas Zapf dikutip dari CNN, Selasa (28/1/2020). (Tribun Network/deo)

Virus Corona Ancam Dunia
Total Kasus 4.583
Total Angka Kematian 106

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas