Makau Menutup Kasino Selama Dua Minggu Setelah Wabah Virus Corona Semakin Meluas
Pusat perjudian terbesar di dunia Makau, mendapat imbauan untuk menutup kasino di wilayah tersebut selama dua minggu untuk mencegah penyebaran corona.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Wabah virus corona yang dikonfirmasi berasal dari Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China menjadi perhatian seluruh dunia.
Berbagai negara melakukan langkah antisipasi agar tidak menambah penyebaran virus corona tersebut.
Bahkan, pusat perjudian terbesar di dunia, Makau mengimbau kasino di wilayah tersebut untuk menghentukan operasinya.
Dikutip dari CBSNews, sejumlah kasino diperintahkan untuk menutup bisnis mereka selama dua minggu.
Penutupan pusat perjudian terbesar itu lantaran makin bertambah ketegangan terkait penyebaran virus corona.
Dilansir dari thewuhanvirus.com, virus corona yang dikonfirmasi berasal dari Kota Wuhan itu dinyatakan mematikan setelah menelan 492 korban.
Berdasar pernyataan pejabat di konferensi pers yang diwartakan Wall Street Journal, akibat virus corona yang meresahkan ini, pemerintah Makau mengumumkan menutup 41 bisnis perjudian dan hiburan pada Selasa (3/2/2020).
Sejumlah kasino yang terkena dampak tersebut di antaranya, Venetian Macao, yang merupakan milik Las Vegas Sands.
Kasino lain yang terdampak yakni Wynn Macau, yang merupakan milik Wynn Resorts.
Di Makau, tak hanya sejumlah kasino yang ditutup demi mengantisipasi penyebaran virus corona.
Bioskop, bar, klub, dan tempat hiburan lainnya tempat orang berkumpul juga diminta untuk tutup sementara.
Update terbaru, di Makau terdapat 10 kasus dikonfirmasi terjangkit virus corona.
Pemerintah setempat lantas mengumumkan larangan orang yang baru-baru ini mengunjungo Hubei, China masuk ke Makau.
UPDATE Virus Corona
Berikut ini rincian kasus, negara, dan jumlah orang yang meninggal serta sembuh dari virus corona, dilansir Tribunnews dari thewuhanvirus.com pada Rabu (5/1/2020), sekira pukul 17.10 WIB:
1. China
Terinfeksi: 24.328
Meninggal dunia: 490
Sembuh: 892
2. Thailand
Terinfeksi: 25
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 8
3. Singapura
Terinfeksi: 24
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 1
4. Jepang
Terinfeksi: 33
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 1
5. Hong Kong
Terinfeksi: 21
Meninggal dunia: 1
Sembuh: 0
6. Korea Selatan
Terinfeksi: 18
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 1
7. Australia
Terinfeksi: 14
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 2
8. Jerman
Terinfeksi: 12
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
9. Amerika Serikat
Terinfeksi: 11
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
10. Taiwan
Terinfeksi: 11
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
11. Makau
Terinfeksi: 10
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
12. Vietnam
Terinfeksi: 10
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 3
13. Malaysia
Terinfeksi: 10
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 1
14. Perancis
Terinfeksi: 6
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
15. Kanada
Terinfeksi: 5
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
16. India
Terinfeksi: 3
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
17. Uni Emirat Arab
Terinfeksi: 5
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
18. Italia
Terinfeksi: 2
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
19. Inggris
Terinfeksi: 2
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
20. Rusia
Terinfeksi: 2
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
21. Filipina
Terinfeksi: 3
Meninggal dunia: 1
Sembuh: 0
22. Nepal
Terinfeksi: 1
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
23. Kamboja
Terinfeksi: 1
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
24. Srilanka
Terinfeksi: 1
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 1
25. Finlandia
Terinfeksi: 1
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
26. Swedia
Terinfeksi: 1
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
27. Spanyol
Terinfeksi: 1
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
28. Belgia
Terinfeksi: 1
Meninggal dunia: 0
Sembuh: 0
Total keseluruhan, ada 24.582 kasus, 492 orang yang meninggal, dan 911 orang sembuh dari virus corona.
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)