Update Corona 3 April 2020: Spanyol Kalahkan Italia sebagai Negara Terbanyak Kedua Positif Corona
Update Corona 3 April 2020: Total Kasus di Seluruh Dunia Capai 1.030.325 , Amerika Serikat Terbanyak, Spanyol Kalahkan Italia
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Berikut update data pasien penderita virus corona atau Covid-19 yang tersebar di seluruh dunia hingga Kamis, 3 April 2020 pukul 18.00 WIB.
Setidaknya ada 199 negara/kawasan yang terinfeksi virus corona, ditambah dua kasus dari kapal pesiar, yaitu Diamond Princess dan MS Zaandam.
Virus corona kini telah menjangkiti setidaknya 1.030.325 orang di dunia.
Meski virus corona tercatat pertama kali di Wuhan, China, tapi kini Amerika Serikat-lah yang memiliki jumlah kasus infeksi terbanyak di dunia.
Hingga Jumat, 3 April 2020 pukul 18.00 WIB, menurut data dari Worldometers sudah ada 245.380 kasus di Amerika Serikat, dengan total kematian mencapai 6.095 kasus.
Spanyol kini mengalahkan Italia dan berada di bawah Amerika sebagai negara dengan kasus infeksi terbanyak kedua dengan 117.710 kasus.
Di posisi ketiga ada Italia dengan 115.242 kasus.
Baca: UPDATE Corona DKI Jakarta 3 April 2020: 971 Positif, 52 Sembuh, 90 Meninggal Dunia
Baca: UPDATE Kasus Corona di Bali, Jumat 3 April 2020: 27 Kasus Positif, 2 Meninggal, 10 Sembuh
Di urutan keempat yang sebelumnya diduduki China, kini diduduki oleh Jerman dengan 85.063 kasus.
Sementara China yang berada di posisi kelima, tercatat total 81.620 orang telah terinfeksi.
Namun 76.571 di antaranya sudah dinyatakan sembuh sehingga kasus aktif kini hanya 1.727 saja.
Berikut adalah rincian pasien virus corona di 40 negara/wilayah hingga Jumat, 3 April 2020 pukul 18.00 WIB:
Seluruh Dunia
Total kasus terinfeksi: 1.030.325
Meninggal dunia: 54.207
Sembuh: 219.924
Kasus aktif/sedang dirawat: 756.194
1. Amerika Serikat
Total kasus terinfeksi: 245.380
Meninggal dunia: 6.095
Sembuh: 10.411
Kasus aktif/sedang dirawat: 228.874
2. Spanyol
Total kasus terinfeksi: 117.710
Meninggal dunia: 10.935
Sembuh: 30.513
Kasus aktif/sedang dirawat: 76.262