Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wali Kota Seoul Ditemukan Tewas di Gunung Pasca Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual

Wali kota Seoul, Park Won-soon ditemukan tewas di sebuah lereng gunung setelah pencarian berjam-jam.

Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Wali Kota Seoul Ditemukan Tewas di Gunung Pasca Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual
NST
ilustrasi jenazah 

TRIBUNNEWS.COM - Wali kota Seoul, Park Won-soon ditemukan tewas di sebuah lereng gunung setelah pencarian berjam-jam.

Jenzah Park Won-soon ditemukan di gunung Bukak di lingkungan Seongbuk-gu, Seoul tepat pada tengah malam, Jumat (10/7/2020).

Dikutip dari CNN, daerah tempatnya ditemukan berdekatan dengan kediamannya di Jongno-gu. 

Polisi tidak menjelaskan penyebab kematian Park dengan alasan privasi.

Namun menurut AFP via Yahoo News, Yonhap mengabarkan bahwa ada dugaan bunuh diri. 

Baca: Wilayah Luar Seoul, Korea Selatan Alami Peningkatan Kasus Infeksi Corona

Baca: Manekin Mencurigakan yang Dipasang Seoul FC Berujung Kecaman Publik dan Denda Miliaran

Jika Park terbukti bunuh diri, dia akan menjadi politisi Korsel dengan profil tinggi yang tewas karena mengambil nyawanya sendiri.

Sebelumnya ada mantan presiden Roh Moo-hyun yang melompat dari tebing pada 2009 setelah ditanya tentang tuduhan korupsi yang melibatkan anggota keluarga.

Berita Rekomendasi

Tidak ada catatan bunuh diri yang tertinggal dan barang-barangnya ditemukan di dekatnya, kata Choi Ik-soo, pejabat di departemen Kejahatan Badan Kepolisian Metropolitan Seoul pada Jumat (10/7/2020).

Pria berusia 64 tahun itu pertama kali dilaporkan hilang oleh putrinya pada Kamis malam (9/7/2020), menurut seorang pejabat polisi yang mengetahui kasus tersebut.

Park meninggalkan pesan yang terdengar seperti kata-kata terakhir dan teleponnya dimatikan, jelas putrinya kepada polisi.

Selama tujuh jam, kurang lebih 600 personil polisi dan petugas pemadam kebakaran serta dengan tiga anjing penyelamat mencari keberadaannya.

Tubuhnya lalu ditemukan anjing penyelamat dan diidentifikasi petugas pemadam kebakaran.


Sebelumnya, tim pencarian menjelajahi Taman Waryong tempat polisi melihat Park dalam rekaman CCTV, Kamis.

Sinyal ponsel terakhirnya terdeteksi Seongbuk-gu, di mana tubuhnya akhirnya ditemukan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas