Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bikin Momen Romantis Lamar Pacar dengan 100 Lilin, Ujungnya Petaka, Apartemen Pria Ini Terbakar

Awalnya, pria yang enggan disebut namanya itu menyalakan seratus lilin di apartemen yang dimiliki bersama kekasihnya.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Bikin Momen Romantis Lamar Pacar dengan 100 Lilin, Ujungnya Petaka, Apartemen Pria Ini Terbakar
Freepik/Ilovehz
Ilustrasi kebakaran 

TRIBUNNEWS.COM - Niat bikin momen lamaran yang romantis, malah berujung malapetaka. Apartemen seorang pria di Yorkshire, Inggris, mengalami kebakaran.

Melansir NDTV, pria itu awalnya berencana memukau kekasihnya dengan lamaran paling romantis.

Ia menyalakan 100 lilin di dalam apartemen mereka sepekan lalu, Sabtu (8/8/2020).

Namun nahas, bukannya berhasil memukau sang kekasih, pria itu malah membakar apartemen mereka.

Awalnya, pria yang enggan disebut namanya itu menyalakan seratus lilin di apartemen yang dimiliki bersama kekasihnya.

Baca: Nyaris Tewas Karena Kebakaran, Lima Hal Soal Arturo Vidal yang Belum Banyak Diketahui Orang

Dia juga memasang balon dan menuangkan anggur ke dalam gelas. Akan tetapi, rencana itu tidak berjalan sesuai dengan harapannya.

Baca: Kebakaran Landa Duri Selatan Tambora Selama 8 Jam, 987 Warga Kehilangan Tempat Tinggal

Ketika dia pergi menjemput kekasihnya yang berada tidak jauh dari apartemen mereka, salah satu lilin terjatuh dan membakar ruangan.

Berita Rekomendasi

Menurut pihak pemadam kebakaran Yorkshire, "Saat pria itu berada di tikungan, menjemput calon istrinya dan siap untuk melamar dengan momen romantis, dia malah menjumpai apartemennya terbakar beserta 3 mobil pemadam kebakaran di jalan."

Pemadam kebakaran membagikan foto-foto kejadian itu di Facebook dan menulis, “Perhatikan foto-foto ini dan Anda akan melihat banyak lilin yang padam. Ratusan jumlahnya.”

Foto-foto itu menjadi viral di media sosial dan mendapat banyak respons.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Nyalakan 100 Lilin untuk Lamar Gadis Pujaan Hati, Pria Ini Malah Bakar Apartemennya Sendiri

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas