Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PM Jepang Singgung Nama Indonesia Saat Pidato Peringatan ke-75 Selesainya Perang Dunia II

PM Shinzo Abe mengatakan perdamaian akan terus dipertahankan sejak akhir perang hingga kini.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in PM Jepang Singgung Nama Indonesia Saat Pidato Peringatan ke-75 Selesainya Perang Dunia II
Richard Susilo
PM Jepang Shinzo Abe 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe menyebut nama negara Indonesia saat berpidato memperingati ke-75 tahun selesainya Perang Dunia II, Sabtu (15/8/2020).

"Jepang telah berulang kali mengungkapkan penyesalan yang tulus dan permintaan maaf yang tulus atas tindakannya selama perang sebelumnya," ungkap PM Jepang Shinzo Abe.

Selain itu PM Abe juga menyebut beberapa negara di Asia yang telah menjadi tempat perang juga saat Perang Dunia II.

"Untuk menunjukkan pemikiran seperti itu dalam tindakan nyata, sejarah penderitaan orang-orang Asia di negara tetangga seperti Indonesia, Filipina, negara-negara Asia Tenggara, Taiwan, Korea Selatan, China, dan lainnya memang telah terjadi," kata Shinzo Abe.

Perayaan Hari Kemenangan atas Perang Dunia II di Rusia, dirayakan tanpa parade
Perayaan Hari Kemenangan atas Perang Dunia II di Rusia, dirayakan tanpa parade (Global News Youtube)

PM Shinzo Abe mengatakan perdamaian akan terus dipertahankan sejak akhir perang hingga kini.

"Saya telah dan akan selalu melakukan yang terbaik untuk kemakmuran berbagai bangsa," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Posisi kabinet berturut-turut dari waktu ke waktu tetap tak tergoyahkan.

Baca: Donald Trump Sebut Flu Spanyol Mengakhiri Perang Dunia II, Cek Faktanya di Sini

"Namun, tidak peduli upaya apa yang mungkin dapat kita lakukan, kesedihan mereka yang kehilangan keluarga, dan kenangan menyakitkan dari mereka yang mengalami sakitnya hati akibat kerusakan yang terjadi saat perang, tampaknya tidak akan pernah sembuh karena memang telah terjadi," kata Abe.

Meskipun demikian PM Abe berharap untuk kerja sama dan persahabatan yang lebih erat dengan semua negara di masa-masa mendatang.

Sementara itu Buku "Rahasia Ninja di Jepang", pertama di dunia cerita non-fiksi kehidupan Ninja sesungguhnya di Jepang dalam bahasa Indonesia, akan terbit akhir September 2020, silakan tanyakan ke: info@ninjaindonesia.com

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas