Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Donald Trump Bicara soal Pencalonan Diri di Pilpres AS 2024: Saya Lihat Hasil Jajak Pendapat Bagus

Pada penampilan pertamanya sejak turun dari kursi kepresidenan, Donald Trump membahas soal pencalonan dirinya pada pemilihan umum 2024.

Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Donald Trump Bicara soal Pencalonan Diri di Pilpres AS 2024: Saya Lihat Hasil Jajak Pendapat Bagus
metro.co.uk
Pada penampilan pertamanya sejak turun dari kursi kepresidenan, Donald Trump membahas soal pencalonan dirinya pada pemilihan umum 2024. 

Spekulasi ini mendapat dukungan kuat dari Partai Republik (GOP).

Trump tetap menjadi pilihan utama pemilih GOP untuk Pemilu 2024 menurut beberapa jajak pendapat baru-baru ini.

Beberapa anggota Partai Republik top tetap menghormati mantan presiden bahkan setelah kerusuhan di gedung Capitol AS bulan lalu.

Kerusuhan para pendukung Trump di Capitol AS pada awal tahun ini berujung korban tewas.

Baca juga: Rangkuman Sidang Pemakzulan Donald Trump Hari ke-4: Tim Kuasa Hukum Trump Sampaikan Pembelaannya

Baca juga: POPULER Internasional: Wacana Pembentukan Partai Anti-Trump | Video Polisi Myanmar Dukung Demonstran

Presiden AS Donald Trump memegang surat kabar yang menampilkan tajuk
Presiden AS Donald Trump memegang surat kabar yang menampilkan tajuk "Dibebaskan" saat ia tiba untuk berbicara di National Prayer Breakfast tahunan ke-68 pada 6 Februari 2020 di Washington, DC. (Nicholas Kamm / AFP)

Para pendukung menyerbu Gedung Senat untuk membatalkan pengesahan kemenangan Presiden Joe Biden dari Partai Demokrat.

Setelah itu, Trump dimakzulkan untuk kedua kalinya, setelah dia turun dari jabatan.

Diketahui, Senat menyatakan Trump tidak bersalah atas insiden Capitol AS sehingga dia bebas dari hukuman pemakzulan.

Berita Rekomendasi

Wawancara telepon Trump di Newsmax adalah salah satu penampilan publik pertamanya sejak meninggalkan kantor.

Mantan presiden mengeluh tentang Biden, Gubernur New York Andrew Cuomo, Pemimpin Minoritas Senat Mitch McConnell, Hillary Clinton, dan Twitter.

Diketahui, platform media sosial berlambang burung itu memblokir akun Trump tanpa batas waktu.

Trump menilai Twitter membosankan setelah melakukan hal tersebut kepadanya.

(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas