Rasionalisasi Bank Jepang, Lakukan Kerjasama Kini Masuk ke Konter Kantor Pos
Pandemi corona saat ini membuat sebuah bank Jepang, Bank nanto melakukan rasionalisasi (PHK) beberapa karyawannya
Editor: Johnson Simanjuntak
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Pandemi corona saat ini membuat sebuah bank Jepang, Bank nanto melakukan rasionalisasi (PHK) beberapa karyawannya, menutup cabangnya, lalu melakukan kerjasama dengan kantor pos, membuka konter di dalam kantor pos.
"Bank Nanto yang berasal dari Prefektur Nara mempromosikan rasionalisasi manajemen dengan mengalihkan sebagian dari operasi kantor cabang untuk dihapuskan ke kantor pos setempat, dan dari tanggal 5 Maret 2021, operasi bank dimulai di kantor pos di Desa Shimokitayama di bagian selatan prefektur Nara," ungkap sumber Tribunnews.com Jumat (5/3/2021).
Bank Nanto yang berkantor pusat di Kota Nara sedang melakukan reorganisasi termasuk penghapusan cabang yang sedikit penggunanya.
Dari jumlah tersebut, kantor cabang di Desa Shimokitayama, Prefektur Nara, telah diputuskan untuk dihapuskan pada bulan Maret tahun depan, dan mulai tanggal 5 Maret ini, bagian dari operasi konter dimulai di kantor pos setempat.
Di loket ini, konsumen dapat menerbitkan kembali buku tabungan dan kartu ATM dan membatalkan akun maupun mengatur ATM di Bank Nanto di kantor pos.
Pelanggan juga dapat berbicara dengan karyawan di Kota Nara melalui video call jika diperlukan, dan Japan Post akan dibayar biaya konsinyasi bisnis dan sewa oleh Bank Nanto.
Yoshinori Soto, General Manager Corporate Planning Department Bank Nanto, mengatakan, "Upaya serupa sudah dimulai di bank daerah lain, dan mungkin akan menyebar sebagai bentuk keuangan baru. Dengan kerja sama kantor pos, saya ingin jasa keuangan daerah dapat berusaha untuk mempertahankan bisnisnya lebih lanjut di masa pandemi ini."
Sementara itu Forum bisnis WNI di Jepang baru saja meluncurkan masih pre-open Belanja Online di TokoBBB.com yang akan dipakai berbelanja para WNI di Jepang . Info lengkap lewat email: bbb@jepang.com