Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Mantan Direktur CDC Percaya Covid-19 Berasal dari Lab Wuhan: Sains yang Akan Mengungkapnya

Robert Redfield, mantan direktur CDC mengatakan bahwa ia yakin virus corona "lolos" dari laboratorium di Wuhan, China.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Mantan Direktur CDC Percaya Covid-19 Berasal dari Lab Wuhan: Sains yang Akan Mengungkapnya
NY Post
Robert Redfield, mantan direktur CDC mengatakan bahwa ia yakin virus corona "lolos" dari laboratorium di Wuhan, China. 

Tetapi "tuan rumah reservoir" masih harus diidentifikasi, kata para ahli dalam konferensi pers.

Virus yang menyebabkan Covid-19 bisa jadi telah beredar di wilayah lain sebelum diidentifikasi pada akhir 2019, ujar seorang ahli top di otoritas kesehatan China.

Liang Wannian, seorang ahli di Komisi Kesehatan China, juga mengatakan pada konferensi pers bahwa tidak ada penyebaran virus yang substansial di kota itu sebelum wabah.

Peter Ben Embarek (kanan) berbicara dengan Liang Wannian (kiri) selama konferensi pers menyusul kunjungan tim ahli internasional dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di kota Wuhan, di provinsi Hubei China pada 9 Februari 2021.
Peter Ben Embarek (kanan) berbicara dengan Liang Wannian (kiri) selama konferensi pers menyusul kunjungan tim ahli internasional dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di kota Wuhan, di provinsi Hubei China pada 9 Februari 2021. (Hector RETAMAL / AFP)

Tim tersebut telah membuat serangkaian rekomendasi untuk penelitian di masa depan guna memeriksa asal-usul virus.

Salah satunya itu meneliti penyebaran langsung dari hewan ke manusia atau virus yang datang ke manusia melalui "inang perantara".

Mereka juga meminta lebih banyak penelitian tentang makanan beku.

Namun mereka mengatakan tidak perlu meneliti lebih lanjut kemungkinan bahwa virus tersebut berasal dari laboratorium.

Berita Rekomendasi

Dr Embarek menambahkan, "Kami tidak menemukan bukti wabah besar sebelum Desember 2019 di Wuhan atau di tempat lain."

Para ahli menambahkan bahwa mereka tidak tahu peran pasti dari Pasar Grosir Makanan Laut Huanan Wuhan dalam asal-usul virus.

Sekelompok kasus dikaitkan dengan pasar.

Tetapi pejabat juga menemukan kasus di antara orang-orang yang tidak memiliki hubungan dengan pasar.

Beberapa memiliki hubungan dengan pasar lain dan yang lainnya tidak memiliki hubungan sama sekali, kata mereka. (*)

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Artikel lainnya terkait asal usul virus corona

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas